SuaraLampung.id - Sejumlah atlet Lampung yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua sudah tiba di Papua.
Beberapa atlet mulai melakukan penyesuaian tempat lokasi pertandingan PON Papua. Ini karena bedanya karakter lokasi Papua dan Lampung.
Salah satunya adalah para atlet selam Lampung di PON Papua.
Cabang olahraga selam laut akan dipertandingkan di Teluk Yos Sudarso pada 11 Oktober hingga 14 Oktober 2021 pada PON Papua.
Atlet selam Lampung Cindy Wanta mengatakan selam laut memerlukan adaptasi yang cukup lama.
"Kami memerlukan banyak persiapan di Papua mengingat karakter dalamnya perairan di beberapa teluk atau laut sangat berbeda," ujarnya dikutip dari ANTARA.
Selain itu, lanjut dia menambahkan, penyesuaian peralatan selam juga harus dilakukan mengingat masih baru.
"Ya memang kami perlu untuk penyesuaian dan menyelam sesering mungkin. Makin sering makin bagus, karena perairannya kan sangat berbeda antara tempat kita latihan di Lampung dan Papua," pungkasnya.
Atlet dayung juga melakukan penyesuaian lokasi pertandingan di PON Papua.
Baca Juga: Pemkot Gorontalo Janjikan Hadiah Rumah Bagi Atlet PON Papua yang Dapat Emas
"Meski kami (tim dayung) akan bertanding pada 27 September 2021. Namun tiba lebih dahulu untuk penyesuaian tempat pertandingan," kata pelatih dayung Lampung, Winsu Subroto, saat dihubungi dari Bandarlampung, Selasa.
Ia menyebutkan pertandingan cabang olahraga dayung akan berlangsung di Teluk Yotefa, pada 27 September 2021.
Menurutnya, atlet dayung Lampung memerlukan penyesuaian tempat pertandingan termasuk perahu yang akan digunakan.
"Kami tiba di Papua Senin (20/9). Cabang olahraga dayung memerlukan penyesuaian tempat pertandingan. Sehingga kami tiba sepekan sebelum pertandingan," ujarnya. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
Terkini
-
3 Trik Nasi Pulen dan Wangi untuk Masak Harian ala Ibu-Ibu Hemat Alfamart
-
Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Naik Akhir Bulan, Rincian Lengkap Biaya Terbarunya
-
Sat Set Promo Indomaret! 11 Snack & Yogurt Viral Mulai Rp3 Ribuan, Wajib Borong
-
Dukung Pertumbuhan di Sektor Riil, BRI Fasilitasi Sindikasi Pembiayaan untuk PT SSMS
-
Badan Informasi Geospasial Berikan Penghargaan Bhumandala Award 2025 Kepada Pemkot Metro