SuaraLampung.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung bersiap memulai pembelajaran tatap muka (PTM) untuk siswa kelas 7 dan 8 SMP dan madrasah tsanawiyah.
Untuk bisa melaksanakan PTM, Pemkot Bandar Lampung memvaksin 25 ribu pelajar selama dua hari.
Rinciannya kelas 8 sebanyak 12.357 siswa dan kelas 7 ada 12.273 siswa. Setelah semua siswa divaksin, Pemkot Bandar Lampung akan memulai PTM.
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bandar Lampung menjadwalkan vaksinasi kelas 8 pada Selasa (21/9/2021) dan kelas 7 pada Rabu (22/9/2021). Vaksinasi ini dilaksanakan di 50 titik sentra vaksinasi.
"Vaksinasi ini mendapatkan izin orang tua dan masih bisa tambah,” kata Plt. Kadis Disdikbud Kota Bandar Lampung, Sukarma Wijaya, kepada Lampungpro.co--jaringan Suara.com, di Halaman Parkir Gedung Satu Atap Pemkot Bandar Lampung, Senin (20/9/2021).
Menurut Sukarma Wijaya, perluasan PTM ini karena berdasarkan uji coba terbatas SMP dan SD sepekan lalu berjalan baik dan lancar.
"Alhamdulillah, untuk PTM berjalan dengan baik dan tidak ada keluhan. Semoga selama protokol kesehatan dilaksanakan tidak ada lagi pandemi Covid-19 atau klaster baru, karena sampai saat ini tidak ditemukan laporan dari sekolah ataupun orang tua siswa terkait kasus Covid-19," kata dia.
Dia menjelaskan sesuai instruksi Wali Kota untuk penambahan vaksin kepada seluruh siswa SMP Negeri, swasta, dan MTs se-Bandar Lampung.
"Secara berkelanjutan akan dilakukan vaksinasi Covid-19, dan untuk teknis pelaksanaannya nanti dari Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung. Vaksinasi sedang berjalan, karena sudah berkoordinasi dengan UPT sekolah bersama dengan tim Dinas Kesehatan secara mobile," ujar Sukarma.
Baca Juga: Terkait Tunggakan Pajak, Pemkot Bandar Lampung Periksa Manajemen Bakso Sony
Sukarma juga menjelaskan tidak menutup kemungkinan untuk membuka kelas tambahan dengan melihat kondisi.
"Kita berdoa mudah-mudahan pandemi ini semoga segera berakhir, kita akan lihat hasil laporan evaluasi yang diberikan kepada Ibu Wali Kota Bandar Lampung, karena Beliau adalah Ketua Gugus Tugas, jadi kita akan lihat arahannya, sementara ini kita masih melihat perkembangan," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
5 Kedai Kopi Lokal Terbaik di Bandar Lampung untuk Menikmati Juara Kopi Lampung
-
Heboh di Indekos Lampung, Pegawai Bank BUMN Dianiaya Hanya Gegara Speaker
-
5 Menu Sarapan Khas di Bandar Lampung untuk Awali Hari dengan Rasa Juara
-
Cek Fakta: TNI Tangkap Anggota KKB dan WNA Saat Operasi Penyisiran, Ini Faktanya!
-
15 Promo Permen & Cokelat Alfamart untuk Stok Camilan Awal Tahun, Harga Mulai Rp3.900