SuaraLampung.id - Menjadi orang sukses tak melulu harus berpendidikan tinggi. Seperti yang dialami pedangdut Zaskia Gotik.
Zaskia Gotik adalah salah satu penyanyi dangdut wanita tersukses di tanah air.
Kesuksesan yang diraih Zaskia Gotik ini berkat kerja kerasnya di bidang tarik suara.
Di bidang pendidikan, Zaskia Gotik tidak terlalu berhasil. Ia hanya lulusan Sekolah Dasar (SD).
"SD lulus cuma yang nggak lulus itu SMP. Karena kelas 2 SMP mau naik kelas 3 itu nyanyi setiap hari," kata Zaskia Gotik saat menjadi bintang tamu Pagi Pagi Ambyar yang tayang baru-baru ini dikutip dari Suara.com.
Saat duduk di bangku SMP, Zaskia Gotik mengaku sudah banyak mendapat job manggung di berbagai tempat.
Zaskia Gotik kerap diundang buat tampil di acara pernikahan hingga sunatan.
"Jadi gini, aku kan nyanyi panggung ke panggung, acara hajatan, sunatan," bebernya.
Karena kelelahan bekerja, Zaskia Gotik selalu telat sekolah. Dari sinilah dia memutuskan untuk fokus bekerja ketimbang sekolah.
Baca Juga: Zaskia Gotik Akui Tak Lulus SMP Gegara Sibuk Kerja
"Setelah itu aku ngerasa selalu telat dan diomelin. Jadi aku ambil keputusan, yasudah aku nyanyi aja deh mak, ngebantuin emak sama abah kerja," tutur Zaskia Gotik.
"Sekolah bisa nyusul yang penting bisa bantuin emak sama abah kerja. Abah dulu ngojek, emak ibu rumah tangga," imbuhnya lagi.
Pelantun Bang Jono ini mengingat betul penghasilannya setiap kali manggung. Zaskia Gotik rupanya dibayar paling mahal seharga Rp 120 ribu.
"Dulu pertama nyanyi sehari semalam Rp 60 ribu Rp 80 ribu. Paling gede itu Rp 120 ribu. Kita nyari tambahan lagi dari saweran. Misal Rp 5 juta kita bagi rata," ungkap Zaskia Gotik.
Tapi, dia bersyukur kini kehidupannya berubah. Bahkan Zaskia Gotik menjadi salah satu pedangdut dengan bayaran yang cukup mahal di Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
15 Promo Indomaret untuk Ibu & Anak Awal 2026, Susu hingga Popok Diskon
-
Cek Fakta: Setelah Bertemu Tersangka Ijazah Palsu, Jokowi Dituding Intervensi Hukum?
-
7 Promo Alfamart Paling Murah Sejagat untuk Kebutuhan Harian, Tanpa Syarat Belanja
-
7 Fakta Kasus Perjalanan Dinas Fiktif DPRD Lampung Utara Rugikan Negara Rp2,9 Miliar
-
5 Fakta Viral Polisi Kejang-kejang Usai Kecelakaan di Kemiling Bandar Lampung