SuaraLampung.id - Pelaksanaan tes CPNS 2021 di Institut Teknologi Sumatera (ITERA) Lampung menerapkan inovasi baru.
Pada tes seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS di ITERA Lampung menggunakan verifikasi wajah melalui web camera di awal registrasi dan saat login di akun tes.
Penggunaan verifikasi wajah melalui web camera untuk mencegah adanya calo tes CPNS di ITERA Lampung.
Kepala Kantor Regional V BKN, Julia Leli Kurniatri mengatakan dengan adanya verifikasi wajah melalui web camera hanya benar-benar peserta sesuai identitas yang mengikuti tes, dan bisa masuk ke ruangan dan mengikuti ujian.
Baca Juga: Cara Download Sertifikat SKD CPNS 2021 atau SERTIFI-CAT
Selain itu, tes yang dilakukan di tengah pandemi, membuat pelaksanaan tes menerapkan protokol kesehatan ketat. Penyelenggara menyediakan ruangan khusus untuk peserta dengan suhu di atas 37,3 derajat celcius.
“Bahkan jika ada yang positif dan diketahui sebelum tes akan dijadwalkan ulang, akan tetapi jika sudah hadir dan positif, akan mengikuti tes di ruang terbuka yang disediakan,” ujar Julia melalui siaran pers.
Julia mengapresiasi ITERA yang mampu memenuhi kebutuhan tes, termasuk perangkat verifikasi wajah, dan menyediakan web camera aktif di seluruh komputer peserta.
Selain itu, penerapan protokol kesehatan juga dinilai sangat sesuai, mulai dari akses masuk lokasi tes dan kemudahan peserta mendapatkan akses informasi melalui media.
Mewakili Rektor ITERA, Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan ITERA, Prof. Dr. Sukrasno, M.S., menyampaikan, ITERA berupaya menyediakan sarana tes yang terbaik dan sesuai standar.
Baca Juga: Cara Download Sertifikat Hasil SKD CPNS 2021 dan Cara Cek Keasliannya
Hal ini menjadi bagian peran ITERA sebagai perguruan tinggi bidang teknologi yang terus mendukung program pemerintah, baik provinsi maupun nasional, termasuk penyelenggaraan tes CPNS dengan Sistem Computer Assisted Test (CAT).
Berita Terkait
-
Seruit Bukan Satu-satunya, Ini 6 Kuliner Lampung yang Siap Manjakan Lidahmu
-
Libur Lebaran di Lampung? Ini 6 Destinasi Wisata Seru yang Wajib Dikunjungi
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
-
KSAD Maruli Ungkap Nasib 2 Prajurit Penembak Mati 3 Polisi di Lampung: Kemungkinan Dipecat!
-
Jenderal Maruli: Pemecatan Pelaku Penembakan 3 Polisi Tunggu Vonis Pengadilan
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
-
Strategi Investasi BPKH Gagal Tercapai, Kurang Rp704 Miliar dari Target di 2024
-
IHSG Masih Tunjukkan Taring dengan Menguat di Perdagangan Selasa Pagi
Terkini
-
Dari Bankir Veteran ke Ketua PERBANAS, Berikut Perjalanan Karier Hery Gunardi
-
Buyback Saham Rp3 Triliun, Langkah Strategis BRI Jaga Keberlanjutan Kinerja
-
BRI Bantu UMKM Tien Cakes and Cookies Tembus Pasar Lebih Luas
-
Kecelakaan Maut di Lampung Tengah: Avanza Tabrak Motor, Pelajar Tewas
-
Bulog Lampung Buka Pintu untuk Gabah Petani Terdampak Bencana! Ini Syaratnya