SuaraLampung.id - Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin dan Wakil Wali Kota Metro Qomaru Zaman mendapat vaksinasi COVID-19 tahap ketiga atau booster di Puskesmas Metro, Jumat (3/9/2021).
Wali Kota Metro Wahdi Siradjuddin dan Wakil Wali Kota Metro Qomaru Zaman mendapat vaksin tahap ketiga atau booster yang sebenarnya diperuntukkan bagi tenaga kesehatan.
Wahdi mengatakan, vaksin COVID-19 yang digunakan pada vaksinasi tahap ketiga ini yaitu merek Moderna dan dikhususkan untuk tenaga kesehatan sebagai garda terdepan penanganan virus tersebut.
"Iya ini vaksin yang digunakan jenis Moderna. Untuk pemilihan jenis vaksin itukan regulasi dari pemerintah pusat dan sudah ada kajian dari Kemenkes. Intinya vaksin ini untuk perlindungan pada tubuh kita," kata dia usai disuntik vaksin dikutip dari ANTARA.
Baca Juga: Heboh Identitas Jokowi Muncul di PeduliLindungi, Disebut-sebut Sudah Divaksin Tahap Ketiga
Menurutnya, pandemi COVID-19 memberi tantangan besar dalam upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat Kota Metro.
Hal ini karena prioritas pada penanggulangan virus tersebut serta adanya kekhawatiran masyarakat dan petugas terhadap penularan COVID-19.
"Vaksin ini bertujuan untuk mengurangi penularan COVID-19, menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat COVID-19, mencapai kekebalan kelompok di masyarakat (herd immunity) dan melindungi masyarakat agar tetap produktif secara sosial dan ekonomi. Kekebalan kelompok hanya dapat terbentuk apabila cakupan vaksinasi tinggi dan merata diseluruh wilayah," ucapnya.
Wahdi mengimbau masyarakat Kota Metro untuk tidak takut melakukan vaksinasi sebagai salah satu upaya untuk memperkuat kekebalan tubuh agar terhindar dari COVID-19.
"Tapi yang utama tetap harus utamakan protokol kesehatan. Karena dengan tetap mematuhi prokes itu mengurangi penularan COVID-19. Kalau vaksin kan untuk memperkuat kekebalan. Dan saya rasa saat ini masyarakat Kota Metro sudah sadar akan pentingnya melakukan vaksinasi tahap satu dan dua," imbaunya.
Baca Juga: Besok Tarif Test Antigen di Bandara Radin Inten II Lampung Turun
Kepala Dinas Kesehatan Metro, drg. Erla Andrianti menuturkan, vaksin tahap ketiga ini untuk tenaga kesehatan dengan total kurang lebih 3.000 nakes.
Berita Terkait
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
JungleSea Resmi Dibuka di Kalianda Lampung: Perpaduan Keindahan Alam dan Wahana Edukatif Keluarga
-
Ambulans Kena Tilang Elektronik, Polda Metro Jaya: Evaluasi!
-
Sekar Arum Widara, Bintang Kolosal Kini Jadi Pengedar Uang Palsu? Ini Kronologi Penangkapannya!
-
Polisi Imbau Warga Hindari Kawasan GBK: Ada Konser Taeyeon SNSD dan Laga Persija vs Persebaya
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui
-
Rekonstruksi Penembakan Polisi di Way Kanan: Ada Adegan Dihilangkan, Pelaku Tidak Menyesal
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Kontraktor BUMN Terseret?
-
Pemutihan Pajak Terakhir di Lampung Sebelum Kendaraan Bodong Dihapus Permanen