SuaraLampung.id - Artis Deddy Mahendra Desta sempat membahas soal agama dalam podcast Deddy Corbuzier.
Ada satu hal yang mengganjal Desta adalah mengenai perbedaan agama dirinya dengan ibunda.
Desta dibesarkan dari keluarga beda agama. Sang ayah beragama Islam sementara ibunda beragama Nasrani.
Desta mengikuti agama sang ayah sedangkan kakak dan adiknya ikut agama ibunda. Belakangan kakak Desta memeluk Islam.
Baca Juga: Desta Cerita Ortu yang Beda Agama hingga Tanggapi Kontroversi Musik Haram
Pernah suatu saat Desta mengundang seorang guru agama ke rumahnya. Dalam ceramahnya, ustaz itu menyatakan bahwa orang yang bukan beragama Islam tidak akan masuk surga.
Ustaz itu mencontohkan sosok Bunda Teresa. Sebaik apapun seorang Bunda Teresa, menurut ustaz itu tidak akan masuk surga karena bukan beragama Islam.
Mendengar ceramah ustaz ini membuat hati Desta gelisah. Ini karena ibunya beragama Kristen.
"Dalam hati gua, kok lu menentukan sih. Oke mungkin dari yang dia baca yang dia pahami mungkin seperti itu tapi kalo dia sudah menyiarkan itu ya salah lah menurut gua," cerita Desta kepada Deddy Corbuzier.
Ceramah ustaz itu sangat terngiang di pikiran Desta. Hingga akhirnya Desta mempertanyakan ceramah itu ke seorang profesor.
Baca Juga: Bahas Musik Haram, Jawaban Desta ke Deddy Corbuzier Tak Terduga
Kepada profesor itu, Desta menyatakan bahwa ibunya seorang Kristen tapi baik sekali terhadap suami dan anak-anaknya.
"Masa saya berpendapat ibu saya tidak akan masuk surga," tanya Desta ke profesor itu.
Menurut Desta, profesor itu menjawab dengan bijak. Profesor itu meminta Desta tidak boleh berpikiran ibunya tidak masuk surga.
Bahkan kata Desta, profesor itu malah menyuruh dirinya mengantar ibunda ke gereja sebagai bakti anak ke orang tua.
"Oh jangan seperti itu. Kamu ga boleh punya pikiran seperti itu. Antar ibu kamu ke gereja kamu sebagai anak harus berbakti ke orang tua kamu. Itu tugas kamu sebagai anak ke ibu kamu. Urusan surga neraka bukan urusan kita itu urusan Allah," kata Desta menirukan jawaban profesor tersebut.
Bagi Desta jawaban profesor itu lebih enak didengar karena terasa adem dan mendamaikan.
"Kan enak ya. Kalo penjelasannya adem, mendamaikan orang akan lebih tersentuh orang akan mau lebih damai. Tapi kalo disampaikan dengan keras, dosa, orang akan keras juga," kata Desta.
Berita Terkait
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
Kini Dicerai, Suami Asri Welas Pernah Umbar Sifat Posesif Istri sampai Desta Heran: Mas Betah ya?
-
Digugat Cerai Asri Welas, Sifat Asli Galiech Ridha Rahardja Dibongkar Orang Dekat
-
Menag Nasruddin Umar Bahas Inovasi Pelayanan Haji dengan Menteri Tawfiq Al Rabiah di Masjidil Haram
-
Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"