SuaraLampung.id - Pembelajaran tatap muka (PTM) di Bandar Lampung akan digelar jika sudah masuk zona aman dari persebaran Covid-19.
Mempersiapkan PTM, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung akan memvaksin para pelajar SMP pada Jumat (3/9/2021).
Vaksinasi bagi pelajar SMP di Bandar Lampung akan digelar di 20 titik lokasi.
"Pemkot sedang mempersiapkan beberapa SMP untuk ikut simulasi PTM. Ini baru sample dulu, nanti kalau sudah masuk zona aman. Dalam waktu dekat ini kita akan melakukan vaksinasi bagi anak usia 12 tahun ke atas di 20 titik dengan 7.000 dosis vaksin," kata Wali Kota Eva Dwiana, Senin (30/8/2021) dikutip dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.
Agar program vaksinasi pelajar SMP ini berjalan lancar, Wali Kota meminta dukungan wali murid untuk memberikan persetujuan anaknya diberi vaksin Covid-19.
"Nanti kita berikan surat kepada orang tua dan wali murid sebagai persetujuan vaksinasi siap divaksin. Selain vaksinasi, kita akan memperkuat protokol kesehatan dengan kehadiran 50%. Jadi, sebagai simulasi PTM akan dilakukan untuk siswa kelas 6-9 di SMPN 1, SMPN 2, dan SMPN 6. Tapi harus zona aman dulu ya," jelas Bunda Eva sapaan akrab Wali Kota Bandar Lampung.
Sementara itu, Plt Kepala SMPN 30, Sri Budi Kartyadi, mengatakan vaksinasi ini terutama siswa kelas 9.
"Pelaksanaanya akan dibagi menjadi dua wilayah yaitu daerah pinggiran dan tengah kota. Nanti kalau semua simulasi itu berhasil, akan menjadi masukan semua sekolah di Bandar Lampung," terangnya.
Dia menjelaskan saat ini 52% siswa di SMPN 30 siap divaksin.
Baca Juga: Vaksinasi Pelajar Urung Capai Target, Pemkot Jogja Belum Berani Gelar PTM
"Kita sudah memberikan Google form untuk diisi wali murid. Sekitar 60% SMP di Bandar Lampung siap divaksin. Di SMPN 30 ada enam pengajar yang belum divaksin. Tiga karena hamil dan tiga karena memiliki penyakit bawaan yang tidak bisa divaksin," kata dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Promo Powder Milk Fair Alfamart Januari 2026, Susu Favorit Diskon hingga 25 Persen
-
Cara Menghitung Soal Cerita Matematika Menggunakan Metode 4 Langkah
-
Memahami Taksiran Atas, Bawah, dan Terbaik dalam Matematika
-
5 Fakta Kaburnya Tahanan Polsek Maro Sebo, Lolos di Dini Hari hingga Ditangkap di Palembang
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar, Dijamin Mudah