SuaraLampung.id - Ada tiga daerah di Bandar Lampung yang menjadi sasaran mobil vaksinasi keliling.
Mobil vaksinasi keliling milik Polda Lampung ini nantinya akan berkeliling untuk memberi vaksin COVID-19 kepada warga di Bandar Lampung.
Pemerintah Kota Bandar Lampung memprioritaskan tiga wilayah yang menjadi sasaran mobil vaksinasi keliling.
"Tiga wilayah yang akan kita sasar menggunakan vaksin COVID-19 yakni Pulau Pasaran, Way Dadi, dan Batu Putu," kata Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, Rabu (21/7/2021) dilansir dari ANTARA.
Baca Juga: Bakso Sony Tutup Gerai di Bandar Lampung, Eva Dwiana Sedih: Itu Makanan Favorit Bunda
Eva Dwiana menyambut baik kehadiran mobil vaksinasi keliling milik Polda Lampung.
Mobil vaksinasi keliling berguna menjangkau langsung masyarakat yang berada di pelosok Bandar Lampung.
Menurutnya pula dengan adanya mobil vaksinasi keliling ini akan memudahkan pihaknya dalam menjangkau dan melakukan vaksinasi COVID,-19 kepada semua masyarakat.
Dengan begitu, kata Eva, target 700 ribu lebih masyarakat tervaksinasi dapat dicapai dengan cepat.
Dia pun menyampaikan bahwa Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Bandar Lampung sudah berkomunikasi bahkan Kapolresta Bandar Lampung dan Dandim 0410/KBL telah meminta kepada pemkot untuk menyiapkan puskesmas agar berkeliling guna menggencarkan vaksinasi.
Baca Juga: Polda Lampung Siapkan Mobil Vaksinasi Keliling, Ini Perintah Kapolda ke Kapolres
"Karena Bandar Lampung ini kan Ibu Kota Provinsi Lampung, kalau kita aman insyaAllah semua juga aman maka mari kita bekerjasama dengan baik," kata dia.
Sementara itu, Kapolda Lampung Irjen Pol Hendro Sugiatno mengatakan bahwa program mobil vaksinasi keliling Polda Lampung yang baru diluncurkan merupakan inovasi yang dibuat agar vaksinasi dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat.
"Mobil vaksinasi keliling ini bisa digunakan oleh TNI/Polri maupun Pemerintah Daerah bila mereka membutuhkannya, saya pun telah meminta kepada semua jajaran Polda Lampung untuk menyiapkan mobile vakin keliling," kata dia. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Pesta Pernikahan Berujung Maut, Polisi Tertibkan Senpi Usai Anggota DPRD Lampung Tembak Keponakan
-
Sudiono House, Kafe Homey di Bandar Lampung Serasa Rumah Sendiri
-
Karier dan Pendidikan Putri Maya Rumanti, Modal Kuasa Hukum Vina Maju Pilkada 2024 Bandar Lampung
-
Irjen Pol Dr Akhmad Wiyagus, SIK, MSi, MM
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"