SuaraLampung.id - Relaksasi pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM) cukup membantu usaha penjualan mobil bekas di Kota Bandar Lampung.
Sejumlah pengusaha mobil bekas di Kota Bandar Lampung mengaku penjualan mobil bekas mulai berangsur pulih sejak adanya kebijakan relaksasi pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM).
"Semakin ke sini penjualan makin meningkat, begitu pula dengan harga mobil bekas dari berbagai jenis," kata salah satu pemilik gerai penjualan mobil bekas Aleph Tav Motor, Chandra, Minggu (13/6/2021) dilansir dari ANTARA.
Dia pun mengungkapkan, peningkatan penjualan mobil bekas ini pun dipengaruhi oleh permintaan konsumen yang melonjak dimana pihaknya kini dapat menjual 10 unit kendaraan berbagai jenis dalam satu bulan.
"Jika dibandingkan pada awal kebijakan PPnBM, sekarang penjualan mobil bekas sedang melonjak, kalau kemarin kami maksimal hanya lima yang terjual, saat ini 10 sampai 15 unit dapat terjual, itu pun kalau barangnya ada," kata dia lagi.
Sementara itu, salah satu pemilik gerai penjualan mobil bekas lainnya, Bangkit Sahabat Indo, Rifan mengatakan mulai meningkatnya penjualan mobil bekas sebab kebanyakan mobil yang terkena PPnBM tidak siap (ready).
"Kalau kami pesan mobil dengan PPnBM itu kan booking dulu proses mobilnya konsumen harus nunggu tiga sampai enam bulan, walaupun ada yang sudah siap, tapi kebanyakan mobil tidak ready," katanya.
Dia pun mengungkapkan harga mobil bekas dengan mobil yang terkena PPnBM pun tidak berselisih jauh pada kisaran Rp5.000.000 hingga Rp10.000.000 lebih mahal.
"Untuk mobil bekas yang paling banyak dicari yakni Toyota Avanza dan Kijang Innova," kata dia.
Baca Juga: Syarat Lomba Desain Mural Flyover di Bandar Lampung, Berhadiah Rp20 Juta
Dia menyebutkan bahwa harga mobil bekas Avanza tahun 2021 sekarang berada di kisaran Rp115 juta hingga Rp120 juta, sebelumnya saat ada kebijakan PPnBM harganya berada di Rp100 juta hingga Rp105 juta.
"Innova tahun 2012 pas awal PPnBM kami jual Rp150 juta sampai Rp155 juta, sekarang Rp160 hingga Rp165 juta, Honda Mobilio type E manual tahun 2014 sebelumnya Rp105 juta hingga Rp110 juta, sekarang di kisaran Rp115 juta sampai Rp125 juta, dan Daihatsu Xenia R Deluxe manual tahun 2013 sebelumnya dijual Rp85 juta hingga Rp90 juta, sekarang Rp100 juta hingga Rp105 juta, ini mobil bekas yang juga sering dicari konsumen," kata dia pula. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
7 Fakta Mengerikan Ayah di Pringsewu Rudapaksa Anak Tiri Selama 7 Tahun, Korban Sejak Kelas 5 SD
-
Cek Fakta: Benarkah Kejagung Tetapkan Luhut Jadi Tersangka Korupsi Lahan Batu Bara
-
7 Promo Tambah Daya PLN untuk Rumah Tangga dan UMKM, Diskon 50% Awal 2026
-
5 Fakta Terbaru Kasus SPAM Pesawaran: Pemeriksaan Anggota DPR sampai Sita Aset Miliaran
-
Pantai Tanjung Setia untuk Berburu Ombak Kelas Dunia di Pesisir Barat Lampung