SuaraLampung.id - Kisah sedih dialami seorang bocah saat momen kelulusan TK. Di saat teman-temannya foto bareng kedua orang tua, bocah satu ini tidak.
Bocah ini foto kelulusan wisuda TK tanpa didampingi kedua orang tuanya. Hanya sang kakak yang menemani bocah saat foto kelulusan wisuda TK.
Kisah mengharukan itu viral di TikTok dibagikan oleh akun @tiaraanann. Sang kakak menceritakan, jika saat itu dia sedang menemani adiknya untuk melakukan foto wisuda di sekolahnya.
Pada kesempatan itu terlihat, siswa dan siswi lainnya ditemani oleh orangtua yang lengkap. Sementara adiknya, hanya ditemani oleh dirinya seorang. Menurut si pemilik akun, kedua orangtuanya telah berpisah saat adiknya berusia kurang dari 1 tahun.
"Gais mau cerita :( Tadi aku nemenin adek foto wisuda, terus temen-temennya foto sama keluarga masing-masing," tulisnya dalam video.
Hal yang memilukan adalah, bocah tersebut tampak sedih saat melihat teman-temannya berfoto dengan kedua orangtuanya. Pandangannya kosong dan terus terpaku pada keluarga yang tengah berfoto.
"Terus dia ngeliatin terus temen-temennya yang foto. Dan aku tanya "Arkhana gapapa kan foto sama kakak doang?"," tulisnya lagi.
Bocah itu pun langsung mengangguk dan tersenyum kecil. Sang kakak pun mengajaknya untuk tos untuk menenangkan perasaan sang adik.
"Broken home sejak umur kurang dari 1 tahun. Apa rasanya, nggak kebayang," tulis si kakak dalam keterangan video.
Baca Juga: Usai Mengajar, Guru PAUD TK di OKU Disiram Air Keras
Sampai saat ini video tersebut telah dilihat hingga 4,3 juta kali dan mendapatkan beragam respon dari warganet.
"Ya Allah mau nangis. Semangat kak salam untuk adiknya yaa!," tulis @posessif.
"Sumpah pas si adek ngangguk serasa tertampar aku. Sakit emang jadi anak broken home," kata @finawati_sitompul.
"Gapapa dek foto sama kaka doang, kaka kamu hebat kok semangat yaa," ungkap @sstupidgurll.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Kejagung Tetapkan Luhut Jadi Tersangka Korupsi Lahan Batu Bara
-
7 Promo Tambah Daya PLN untuk Rumah Tangga dan UMKM, Diskon 50% Awal 2026
-
5 Fakta Terbaru Kasus SPAM Pesawaran: Pemeriksaan Anggota DPR sampai Sita Aset Miliaran
-
Pantai Tanjung Setia untuk Berburu Ombak Kelas Dunia di Pesisir Barat Lampung
-
5 Kedai Kopi Lokal Terbaik di Bandar Lampung untuk Menikmati Juara Kopi Lampung