SuaraLampung.id - Dalam resepsi pernikahan, biasanya ada sebuah kotak yang disediakan penyelenggara hajat. Kotak itu diperuntukkan menampung amplop pemberian tamu undangan.
Tradisi pernikahan di Indonesia, tamu undangan diminta memberikan uang atau barang ke pengantin. Uang pemberian dimasukkan ke dalam kotak amplop.
Setelah acara selesai, pengantin akan membuka kotak amplop untuk menghitung berapa jumlah yang didapat dari resepsi pernikahan itu.
Seperti yang dilakukan wanita satu ini. Seorang wanita membongkar kotak amplop hasil pernikahan dia dengan suami yang baru berlangsung Maret 2021 lalu tengah menjadi sorotan.
Bagaimana tidak, saat memamerkan segunung amplop, wanita tersebut mengaku menemukan salah satu tamu memberikan sumbangan tisu.
Rekaman video tersebut dibagikan sang wanita melalui akun TikTok @febriyanii26, Rabu (26/6/2021) lalu.
Wanita tersebut memperlihatkan tumpukan amplop yang didapatkan dari hasil pernikahannya dengan sang suami.
Tampak di sana aneka rupa amplop yang belum seluruhnya dibuka. Amplop tersebut diletakkan berhamburan di lantai.
Dengan henna yang masih membekas di tangan, wanita tersebut meraup-raup amplop untuk dipamerkan ke kamera.
Baca Juga: Ngaku Dapat 13 Undangan Pernikahan dalam 2 Minggu, Lelaki Ini Kebingungan
Di tumpukan amplop tersebut, terdapat sebuah benda lain yang membuatnya langsung melongo tidak menyangka.
Wanita tersebut menemukan sebuah tisu yang diduga merupakan pemberian dari salah satu tamu undangan pernikahan.
"Ngebuka amplop undangan pernikahan. Ada yang kasih tisu dong," ungkapnya seperti dikutip Suara.com.
Curahan hati wanita tersebut langsung diwarnai beberapa komentar dari warganet. Beberapa dari mereka menuturkan hal serupa saat membongkar amplop pernikahan.
Usut punya usut, ada dari warganet mengaku amplop hasil pernikahan mereka berisi daun sampai uang pecahan Rp 2 ribu.
"Di tempat saya sumbangan nikah itu dikasih nama. Jadi nanti kalau penyumbang punya hajatan, biasanya kita sudah pakai patokan batas minimalnya," kata salah satu warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Program Pemberdayaan dan Inovasi Berkelanjutan
-
Diskon 3 Hari! Ratusan Produk Alfamart Turun Harga Mulai Rp7 Ribuan, Buruan Sebelum Habis
-
Rp1.294 Triliun Transaksi AgenBRILink Perkuat Ekonomi Kerakyatan BRI, Jangkau Sampai Wilayah 3T
-
Diskon Besar Super Indo! Kentang Goreng 1 Kilogram & Bakso Sapi Turun Jadi 30 Ribuan
-
Mau Hemat tapi Tetap Kenyang? Promo Paket HokBen Mulai Rp47 Ribu Hadir Lagi