SuaraLampung.id - Sesosok mayat ditemukan di Rawa Panjang, Simpang Sumil, Kampung Sungai Nibung, Kecamatan Dente Teladas, Tulangbawang, Rabu (2/6/2021) siang.
Mayat tersebut berjenis kelamin laki-laki dengan bagian kepala habis dimakan ulat belatung. Pihak Polsek Dente Teladas, Tulangbawang, langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Adapun identitas mayat diketahui bernama Damami (99), warga Umbul Kuring, Dusun Sukamaju, Kampung Kekatung, Kecamatan Dente Teladas, Tulangbawang," ujar Kapolsek Dente Teladas AKP Rohmadi, Kamis (3/6/2021) dilansir dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.
Saat ditemukan oleh Nurkholis (55), kondisi korban tidak utuh lagi. Bagian kepalanya habis dimakan ulat belatung.
Baca Juga: Hilang 4 Hari, Penambang Emas di Aceh Ditemukan Tewas
Namun saksi bisa mengenalinya dari jam tangan di tangan kiri dan pakaian korban yang dikenakan sewaktu terakhir pergi dari rumah.
Kapolsek menjelaskan, sebelum ditemukan meninggal dunia, korban pada Kamis (27/05/2021), pukul 08.00 WIB, pergi dari rumah dengan mengendari sepeda. Setelah itu tidak pulang sehingga keluarga mencari dan menyebarkan informasi tentang orang hilang.
"Korban menurut keterangan dari keluarganya lanjut usia dan pikun. Keluarga korban berusaha mencari dan korban belum juga ditemukan hingga akhirnya pencarian dihentikan," jelas AKP Rohmadi.
Dia menambahkan, hasil visum et repertum petugas medis terhadap korban dan hasil olah tempat kejadian perkara yang dilakukan petugas Polsek dapat disimpulkan penyebab korban meninggal karena tenggelam. Sebab tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
Pihak keluarga menerima peristiwa ini sebagai musibah dan membuat surat pernyataan untuk tidak dilakukan otopsi. Jenazah korban langsung dibawa ke rumah duka dan dimakamkan hari itu juga.
Baca Juga: Pelaku Cabul di Tulangbawang Nyaris Dihakimi Massa
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
CORE Indonesia: Ada Ancaman Inflasi dan Anjloknya Daya Beli Orang RI
Terkini
-
Bertambah, Berikut Daftar Stasiun yang Melayani Pembatalan Tiket KA di Divre IV Tanjungkarang
-
Lampung In: Aplikasi Andalan Lampung atau Sekadar Gimmick?
-
Bocah TK Tewas di Kolam Bekas Galian di Lampung Selatan
-
Progres Perbaikan Jalan di Kota Bandar Lampung, Sudah Sampai Mana?
-
Liga 1 Semakin Dekat: Bhayangkara FC Bakal Tinjau Kesiapan Stadion Sumpah Pemuda