SuaraLampung.id - Ruang isolasi bagi pemudik positif Covid-19 di Kabupaten Lampung Selatan sudah penuh. Sementara jumlah pemudik yang datang dan terdiagnosa positif Covid-19 terus bertambah.
Pihak pemerintah mengambil langkah untuk merujuk para pemudik positif Covid-19 ke beberapa rumah sakit di Kota Bandar Lampung.
Salah satunya adalah Rumah Sakit Urip Sumoharjo Bandar Lampung. RS Urip Sumoharjo telah menerima sebanyak 44 pasien Covid-19 dari Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung yang merupakan hasil pengetatan penyekatan arus balik Lebaran. 2021
"Terakhir ada 44 pasien positif Covid-19 yang dikirim ke sini dari Lampung Selatan," kata Kabag Umum, RS Urip Sumoharjo, Lia Amelia, Senin (24/5/2021) dilansir dari ANTARA.
Ia menyebutkan usai Idul Fitri 1442 Hijriah ini menyiapkan tempat tidur bagi pasien Covid-19 sebanyak 111 kasur namun yang disediakan guna menampung pasien Covid-19 dari hasil penyekatan kemungkinan hanya 50 kasur saja.
"Jadi bukan kami saja yang kebagian, setahu saya, rumah sakit lain juga kebagian merawat pasien Covid-19 dari hasil penyekatan, sebab ruangan isolasi di Kalianda sudah penuh," kata dia.
Amelia mengatakan penerimaan pasien Covid-19 dari kabupaten lain tersebut sudah sesuai atau seizin dari dinas yang bersangkutan.
"Memang sebelum Lebaran semua direktur rumah sakit dikumpulkan oleh Gubernur Lampung dan diminta untuk menambah tempat tidur bagi pasien Covid-19 guna antisipasi kenaikan kasus usai lebaran. Kami menyediakan 111 tempat tidur," kata dia.
Karena ketersediaan kasur di sini masih banyak, Dinas Kesehatan Lampung Selatan mengkonfirmasi untuk memindahkan pasien Covid-19 ke Urip Sumoharjo, karena ruang isolasi mereka penuh.
Baca Juga: Bertambah, Ada 140 Napi Lapas Rajabasa Terinfeksi Covid-19
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung, Edwin Rusli, mengatakan rumah sakit rujukan di Bandar Lampung masih diperbolehkan menerima pasien Covid-19 meskipun bukan warga kota setempat.
"Boleh saja menerima pasien positif corona dari daerah lain karena kasus Covid-19 di kota kita juga belum ada lonjakan yang signifikan," tambahnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Libur Tahun Baru Tanpa Uang Tunai: 7 Kartu Kredit yang Kerap Punya Promo Traveling
-
Cek Fakta: Viral Video Polisi Tilang Iring-iringan Pengantar Jenazah, Ini Faktanya!
-
7 Promo Frozen Food untuk Stok Makan Praktis Keluarga Selama Libur Tahun Baru
-
3 Lokasi Pemandian Air Panas di Kaki Gunung Rajabasa untuk Wisata Relaksasi di Lampung
-
7 Air Terjun Tertinggi dan Paling Megah di Lampung untuk Liburan Petualangan