SuaraLampung.id - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Flyover Pasar Tugu, Tanjungkarang Timur, Bandar Lampung, Kamis (6/5/2021) dinihari. Korban kecelakaan lalu lintas kali ini adalah Kapolsek Kedaton Kompol Ery Hafry.
Mobil Toyota Rush 2360 TA yang dikendarai Kapolsek Kedaton Kompol Ery Hafry menabrak pembatas jalan flyover Pasar Tugu, Bandar Lampung.
Kanit Laka Lantas Polresta Bandar Lampung Ipda Jahtera membenarkan adanya kejadian kecelakaan yang menimpa Kapolsek Kedaton.
Ada pun kronologis kecelakaan, Kompol Ery melaju dari arah Kali Balok menuju arah Rawa Laut, kemudian mobilnya berusaha menghindari sepeda motor yang tiba-tiba melintas di depannya.
Baca Juga: Tunggu Toko Buka, Karyawati Minimarket di Bandar Lampung Dirampok
"Korban dalam keadaan mengantuk, dia berusaha menghindari kendaraan roda dua yang tiba-tiba muncul dihadapannya. Kalau tidak menghindari sepeda motor, maka pengendara mobil bisa menabrak sepeda motor didepannya," kata Ipda Jahtera dilansir dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.
Akibat menghindari sepeda motor itu, Kompol Ery Hafry kemudian terkejut dan menabrak pembatas jalan di Flyover Pasar Tugu, Tanjungkarang Timur, Bandar Lampung.
Saat kejadian, beruntung tidak ada korban jiwa, namun pengemudi mengalami luka-luka di bagian kepala karena benturan.
"Kondisi di mobil dia sendiri, jadi tidak ada korban lainnya. Sementara sepeda motor yang tiba-tiba muncul ini, tidak mengalami luka karena tidak terlibat dalam kecelakaan. Kalau motor langsung kabur dan belum bersentuhan dengan mobil, jadi tidak ada luka pada pengendara motor," ujar Ipda Jahtera.
Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Kota Bandar Lampung Kamis 6 Mei 2021
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
-
6 Pilihan Sepatu Lari Hitam-Putih: Sehat Bergaya, Terbaik untuk Pria dan Wanita
-
Pak Erick Thohir Wajib Tahu! Liga Putri Taiwan Cuma Diikuti 6 Tim
-
5 Rekomendasi Tas Sekolah Terbaik, Anti Air dan Tali Empuk Hindari Pegal
-
4 Rekomendasi HP Infinix Murah dengan NFC Terbaru Juli 2025
Terkini
-
Festival Krakatau Geger! 12 Tupping Keratuan Darah Putih Kembali Muncul Setelah 3 Dekade
-
Festival Krakatau 2025 Masuk Kalender Pariwisata Nasional! Apa yang Baru?
-
Sopir Travel Dibunuh karena Sakit Hati Ini Kronologi Lengkap Perampokan di Lampung Selatan
-
El-Bhara Bikin Paul Munster Merinding! Antusiasme Suporter Jadi Modal Bhayangkara FC di Liga 1
-
Stadion Sumpah Pemuda Bikin Pelatih Bhayangkara FC Kagum