SuaraLampung.id - Aldi Taher kembali membuat kontroversi. Ia pu akhirnya mau memenuhi undangan Deddy Corbuzier.
Padahal, Aldi Taher sempat ogah hadir di Podcast Deddy Corbuzier. Namun, hal itu akhirnya ia sanggupi.
Dilansir dari Matamata.com, Aldi Taher meminta bayaran kepada tim Deddy Corbuzier. Budget yang biasanya diterima saat menjadi bintang tamu disebutkan olehnya.
"Gue dicalling, halo saya produsernya Close The Door. Iya mba, berapa budgetnya? Gua langsung (bilang) Rp5 juta mba, kemaren sama yang lain juga," kata Aldi Taher di kanal YouTube Deddy Corbuzier, Minggu (25/4/2021).
Namun, tim Deddy Corbuzier menawar permintaan itu yang akhirnya disanggupi Aldi Taher.
"(Ditawar) Rp 3,5 juta. Okelah, deal. Insya Allah," ujar Aldi Taher.
Kata Aldi Taher, uang itu untuk membeli keperluan bayinya yang akan lahir dalam waktu dekat.
"Butuh duit buat popok bayi. Alhamdulillah hari ini gue dibayar Rp3,5 juta di podcast Deddy nih," kata Aldi Taher.
Aldi Taher sebelumnya enggan hadir ke podcast Deddy Corbuzier. Pasalnya menurutnya ada konten bersama Dinar Candy yang dianggapnya maksiat.
Baca Juga: Ivan Gunawan Ungkap Tips Rumah Bebas Bau dan Debu, Rempah Ini Rahasianya
Namun, pemilik jargon rekam dan posting itu memenuhi undangan setelah mendapat tawaran dan budget yang disepakati.
Deddy Corbuzier pernah mengatakan tak mempermasalahkan soal bayaran. "Kalau orang butuh, gue kasih," kata bapak satu anak ini.
Apalagi kepada orang-orang yang tak mendapat keuntungan balik dari adanya kolaborasi tersebut.
"Kalau misalnya yang diundang nggak punya media sosial, ya pasti gue kasih lah. karena dia nggak ada keuntungan," jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Promo Alfamart Paling Murah Sejagat untuk Kebutuhan Harian, Tanpa Syarat Belanja
-
7 Fakta Kasus Perjalanan Dinas Fiktif DPRD Lampung Utara Rugikan Negara Rp2,9 Miliar
-
5 Fakta Viral Polisi Kejang-kejang Usai Kecelakaan di Kemiling Bandar Lampung
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!