SuaraLampung.id - Tidak hanya di Indonesia, artis Hollywood pun banyak yang tertutup mengenai orientasi seksualnya. Mereka lebih memilih menyembunyikan orientasi seksualnya karena takut berpengaruh di kariernya.
Persoalan orientasi seksual para artis di Hollywood ini diungkap aktris Kate Winslet. Kate mengatakan, ada beberapa artis terkenal yang takut orientasi seksualnya terbuka ke publik.
Mengapa ini terjadi? Menurut Kate Winslet para artis Hollywood itu takut karir mereka akan meredup jika orientasi seksualnya terbongkar.
Perempuan yang dikenal luas berkat film Romeo and Juliet serta Titanic itu mengatakan, saat seseorang terbuka dengan urusan orientasi seksualitasnya, hal tersebut dapat membuat si artis kehilangan kesempatan mendapat pemeran utama dalam produksi film besar.
"Saya tidak bisa memberi tahu Anda jumlah aktor muda yang saya kenal, beberapa terkenal, beberapa baru mulai, yang takut seksualitas mereka akan terungkap dan itu akan menghalangi mereka mendapat peran secara langsung. Nah, itu sangat kacau," kata Winslet dalam wawancara dengan majalah The Times Culture, seperti yang Suara.com kutip di Entertainment Weekly, Senin (5/4/2021).
Ia melanjutkan, setidaknya ada empat orang yang ia kenal yang terpaksa harus menyembunyikan orientasi seksual pribadi mereka.
"Saya beritahu Anda. Seorang aktor terkenal baru saja mendapat agen di Amerika dan agen itu berkata, 'Saya mengerti Anda biseksual. Saya tidak akan mempublikasikannya.' Saya pikir setidaknya ada empat aktor yang benar-benar menyembunyikan seksualitas mereka."
"Ini menyakitkan. Karena mereka takut ketahuan. Dan itulah yang mereka katakan. 'Aku tidak ingin ketahuan.'"
Kate Winslet mengatakan, stigma itu lebih kuat melekat pada kelompok aktrok atau pemeran laki-laki, dan itu dianggap sangat buruk. Pernyataan Kate Winslet berhasil membuat publik bertanya-tanya, siapa yang Kate maksud.
Baca Juga: Kate Winslet Sebut Banyak Aktor Enggan Ungkap Orientasi Seksualnya, Kenapa?
Di sisi lain, aktris pemenang piala Oscar atau Academy Award berbicara mengenai orientasi seksualitas terkait film terbarunya, Ammonite.
Film Ammonite sendiri bercerita tentang kisah romantis pasangan lesbian, seorang ahli paleontologi Inggris bernama Mary Anning yang diperankan oleh Kate Winslet, dengan kekasihnya, Charlotte Murchison yang diperankan Saoirse Ronan.
"Percakapan tentang aktor straight dalam peran gay sangat penting. Saya berharap akan datang waktunya ketika secara otomatis aktor (gay) mendapatkan bagian itu dan Anda tidak perlu memasukkan bintang film yang menonjol untuk dibuat," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Mau Hemat tapi Tetap Kenyang? Promo Paket HokBen Mulai Rp47 Ribu Hadir Lagi
-
Stok Sosis Hemat di Alfamart, Mulai Rp5.000! Promo Terbatas Dua Minggu Saja
-
Recharge Energi Cuma 12 Ribu! Coffee Gold Rilis Promo Mocha & Matcha Seasalt Sepanjang November
-
Pengguna BRImo Capai 44,4 Juta User per Akhir September 2025, Nilai Transaksi Harian Rp25 Triliun
-
Kolaborasi BRI Peduli dan Rumah Sakit Daerah Lewat Bantuan Ambulans: Capai 637 Unit dalam 3 Tahun