SuaraLampung.id - Tim Tekab 308 Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Bandar Lampung meringkus tersangka pencurian kendaraan bermotor (curanmor) asal Lampung Timur berinisial GE (19).
Polisi menangkap GE di Lampung Timur, Senin (29/3/2021) pagi. Saat penangkapan, aparat Tekab 308 Polresta Bandar Lampung menembak kedua kaki GE.
Polisi beralasan tersangka melakukan tindakan perlawanan saat ditangkap. "Kami terpaksa melakukan tindakan tegas," ujar Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Resky Maulana dilansir dari Lampungpro.co---jaringan Suara.com.
Rezky Maulana mengatakan, diketahui pelaku ini tercatat sudah beraksi di 11 lokasi di Bandar Lampung. Ada pun modus yang digunakan pelaku ini, dengan cara merusak kunci motor dengan kunci Letter T.
"Disisi lain pelaku ini tidak sendirian saat beraksi. Ada pelaku lainnya yang mengawasi sekitar lokasi, yang saat ini sudah didapat identitasnya dan masih pengejaran terhadap pelaku lainnya," kata Kompol Rezky Maulana.
GE merupakan residivis ada beberapa tempat sebelumnya yang sudah terdata di laporan di beberapa Polsek. Pelaku merusak motor dengan Kunci T seperti pada umumnya, kemudian ada yang mengawasi dan ada yang berperan sebagai pilot.
"Pelaku ini saat beraksi memang menggunakan senjata tajam, kemudian untuk TKP di daerah lain selain di Bandar Lampung, saat ini masih pendalaman," ujar Rezky Maulana.
Sementara itu dari keterangan GE saat diinterogasi mengakui, sudah beraksi sembilan kali di Bandar Lampung. Saat beraksi, ia bersama dua temannya yang berperan sebagai pilot dan pemetik.
"Sembilan kali beraksi ada yang di Way Halim, Tanjung Senang, dan Sukarame. Kemudian sasaran motor Supra X, Mio, dan Beat. Rata-rata beat dijual Rp3 juta hingga Rp4 juta, lalu dibagi Rp2 juta lalu kebagian Rp1,5 juta. Selanjutnya uang itu dikasih ke ibu," jelas GE.
Baca Juga: Penumpang Kapal asal Bandar Lampung Lompat ke Laut di Perairan Merak
Dari hasil penangkapan, turut diamankan barang bukti berupa tiga unit sepeda motor Yamaha N Max dan Honda Beat. Saat ini pelaku dan barang bukti sudah diamankan di Mapolresta Bandar Lampung, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
5 Menu Sarapan Khas di Bandar Lampung untuk Awali Hari dengan Rasa Juara
-
Cek Fakta: TNI Tangkap Anggota KKB dan WNA Saat Operasi Penyisiran, Ini Faktanya!
-
15 Promo Permen & Cokelat Alfamart untuk Stok Camilan Awal Tahun, Harga Mulai Rp3.900
-
Liburan Jadi Mimpi Buruk: 7 Fakta Pria Asal Lampung Utara Hanyut di Pantai Pesisir Barat
-
Kronologi Pengusaha Nasi Kuning Setubuhi Karyawan: Saya Disuruh Istri