SuaraLampung.id - Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung mengajukan penambahan vaksin Covid-19 ke Dinas Kesehatan Provinsi Lampung. Ini dilakukan karena persediaan vaksin di Kota Bandar Lampung hampir habis.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung Edwin Rusli mengatakan, stok vaksin Covid-19 tahap dua dosis pertama sudah hampir habis.
"Dari total vaksin yang kita dapat sekitar 32.222 vial sudah sekitar 30 ribu orang lebih yang mendapatkannya atau lebih dari 90 persen," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung Edwin Rusli, di Bandarlampung, Selasa.
Ia mengaku telah mengajukan penambahan vaksin ke Dinas Kesehatan Provinsi Lampung guna pelaksanaan vaksinasi tahap dua dosis keduanya.
"Sekarang vaksin kita juga sudah hampir habis maka kita sudah minta ke dinkes provinsi untuk segera dikirim guna penyuntikan dosis kedua. Untuk jumlahnya disesuaikan saja dengan jumlah dosis pertama yang kami terima," kata dia.
Ia berharap vaksin COVID-19 untuk penyuntikan dosis kedua usai vaksinasi dosis pertama guna membentuk antibodi dapat diterima sesegera mungkin.
"Untuk dosis kedua kita masih belum tau kapan akan dilaksanakan karena masih menunggu vaksinnya dari provinsi. Semoga sebelum 14 hari kita sudah dapat," kata Edwin.
Sebelumnya vaksinasi COVID-19 tahap dua untuk lansia dan pelayan publik serta TNI/Polri dosis pertama telah dilakukan Kota Bandar Lampung pada Rabu (3/3/2021) dan hingga saat ini vaksinasi dosis pertama masih terus berlanjut.
Baca Juga: Vaksinasi Lansia di Sleman Dimulai, 26.790 Orang Jadi Sasaran
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
Terkini
-
Melalui BRIVolution Reignite, BRI Perkuat Transformasi Bisnis dan Jaga Pertumbuhan Kinerja Keuangan
-
Kumpulan Link Dana Kaget Terbaru: Tambah Uang Belanja Istri untuk Kebutuhan Dapur
-
5 Link DANA Kaget Terbaru: Bunda Happy, Stok Pampers Aman
-
Promo Hemat Minggu Ini Indomaret Kembali Hadir, Belanja Murah Bikin Bunda Bahagia
-
Promo JSM Spesial Gajian Alfamidi: Diskon Menggila 4 Hari Penuh Sampai 2 November 2025