SuaraLampung.id - Seorang bocah SD berinisial IW (12) ditemukan tewas bunuh diri di sebuah rumah kontrakan di Kabupaten Lampung Selatan, Rabu (17/2/2021) sekitar pukul 15.00 WIB. IW diduga nekat mengakhiri hidupnya sendiri dengan cara gantung diri.
Kapolsek Penengahan Iptu Setio Budi Howo mengatakan, kematian IW diketahui pertama kali oleh sang ibu. Saat itu ibunya kaget saat melihat IW sudah tergantung di pintu. Ibu korban berteriak lalu meminta bantuan para tetangga.
"Ada satu orang tetangganya datang mau membantu tapi saat melihat kondisi korban tak berani membantu," ujar Setio Budi Howo, Kamis (18/2/2021). Tetangga ini memanggil anaknya untuk menurunkan korban yang tergantung di pintu rumah.
Datanglah beberapa tetangga yang membantu menurunkan tubuh IW. Menurut Setio Budi Howo, kondisi korban saat itu sudah meninggal. Polisi yang datang ke lokasi langsung membawa jenazah IW ke Rumah Sakit Bob Bazar, Kalianda, Lampung Selatan.
Baca Juga: Pria Tewas Gantung Diri di Karimun Ternyata Sudah Tiga Kali Coba Bunuh Diri
Di rumah sakit, jenazah IW dilakukan visum. "Hasil visum penyebab kematian murni gantung diri," ujar Setio Budi Howo. Mirisnya tindakan bunuh diri ini diambl IW diduga karena putus cinta. Ini terlihat dari chat WhatsApp terakhir korban dengan pria yang diduga kekasihnya.
"Korban sempat mengancam bunuh diri ke kekasihnya saat putus cinta ternyata korban benar-benar mengambil tindakan gantung diri," ucap Setio Budi Howo.
*Catatan Redaksi:*
Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan 24 jam.
Baca Juga: Geger! Emak-emak Tewas Gantung Diri di Rumah Kosong
Berita Terkait
-
Pelatih Oxford United Hubungkan Gol Bunuh Diri Ole Romeny dengan Timnas Indonesia, Kenapa?
-
Justin Hubner Cetak Gol Bunuh Diri Bikin Wolves Malu dan Kacau Balau
-
Penampakan Kim Jong Un Awasi Langsung Uji Coba Drone Bunuh Diri Baru Berbasis AI
-
Theme Park Pertama di Lampung Selatan dengan Sensasi Wisata Pantai, Siap Buka Jelang Lebaran
-
Misteri Kasus Akseyna yang Trending: Profil, Kronologi Kematian, dan Update
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui
-
Rekonstruksi Penembakan Polisi di Way Kanan: Ada Adegan Dihilangkan, Pelaku Tidak Menyesal
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Kontraktor BUMN Terseret?
-
Pemutihan Pajak Terakhir di Lampung Sebelum Kendaraan Bodong Dihapus Permanen