SuaraLampung.id - Hubungan penyanyi Nindy Ayunda dan suami Askara Parasady Harsono memanas. Saling tuding terjadi antara Nindy Ayunda dengan Askara.
Terbaru, Askara menuding Nindy Ayunda menculik sopir pribadinya. Tidak sampai disitu, Nindy Ayunda juga dituduh menganiaya sopir pribadinya, Sulaiman.
Tuduhan Askara ini dibantah penyanyi Nindy Ayunda. Menurut Nindy Ayunda, tuduhan dirinya menculik dan menganiaya sopir pribadi tidak benar.
"Saya dibilang menculik, menyekap dan memukuli driver sama suster saya. Jadi itu saja sudah tidak betul," kata Nindy Ayunda ditemui di Rumahnya Kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Senin (15/2/2021) malam dilansir dari Suara.com.
Baca Juga: Alami KDRT, Nindy Ayunda Penuhi Panggilan Komnas Perempuan Hari Ini
Sebagai bukti kata Nindy, Sulaiman sampai sekarang masih bekerja dengannya. Sehingga tudingan dari Askara yang telah digugat cerai itu dinilai sangat mengada-ada.
"Karena orangnya ada masih tinggal di rumah dan ibaratnya itu drivernya saya juga masih ada kan, mana ada saya nyulik," ujar dia.
Nindy Ayunda justru akan meneruskan kasus KDRT yang dialami dari Askara. Hari ini, Selasa (16/2/2021), dia akan memenuhi panggilan Komnas Perempuan.
Beberapa saksi dan bukti juga akan dibawa ibu dua anak itu ke sana.
Selain soal KDRT, Nindy Ayunda juga akan bicara lebih detail mengenai tuduhan penculikan sopir.
Baca Juga: Memanas! Suami Tuduh Nindy Ayunda Sekap dan Aniaya Sopir Pribadi
Pernikahan Nindy Ayunda dan Askara saat ini sedang berada di ujung tanduk. Nindy gugat cerai setelah sering alami KDRT selama berumah tangga.
Berita Terkait
-
Sambil Senyum-Senyum, Nindy Ayunda Jawab Isu Pernikahan yang Disebar Olla Ramlan
-
Selamat, Nindy Ayunda Disebut Sudah Resmi Menikah Lagi Oleh Olla Ramlan: Semoga Samawa!
-
Sempat Putus, Nindy Ayunda Respons Rencana Pernikahan dengan Dito Mahendra: Surprise
-
Akhirnya Go Public, 7 Potret Mesra Nindy Ayunda dan Dito Mahendra 4 Tahun Pacaran
-
5 Selebriti Berpolemik dengan ART Pribadi, Terkini Denise Chariesta
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal