SuaraLampung.id - Libur Imlek 2.572 Kongzili tidak berdampak pada ramainya pengunjung tempat wisata bahari di Provinsi Lampung. Beberapa tempat wisata bahari di Lampung sepi pengunjung.
Pantai Mutun misalnya. Objek wisata yang ada di Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung, ini biasanya ramai pengunjung di hari libur.
Namun pada libur Imlek kali ini pengunjung di Pantai Mutun tidak terlalu ramai. Budi, petugas jaga Pantai Mutun, mengatakan, hari pertama Ilbur Imlek ada penurunan pengunjung.
"Hari pertama libur Imlek penurunan pengunjung sangat terasa di sini, tapi pada akhir pekan (14/2/2021) ada kenaikan pengunjung sekitar 10 persen dibandingkan Jumat (12/2/2021)," kata dia dilansir dari Antara.
Ia mengatakan dalam mengantisipasi penyebaran COVID-19, Pantai Mutun telah melengkapi semua saran prasaran seperti tempat cuci tangan, alat pengukur suhu tubuh dan juga selalu mengimbau wisatawan untuk selalu menggunakan masker.
"Kita juga sudah siapkan semuanya, dan apabila ada pengunjung yang tidak makai masker saat datang ke sini, kita sarankan untuk membeli dahulu. Apabila kita sedang ada stok masker maka akan diberikan ke wisatawan itu," kata dia.
Menurutnya, kunjungan wisatawan ke tempatnya pada libur Imlek ini didominasi oleh pengunjung dari dalam provinsi dibandingkan luar daerah.
"Wisatawan dari Kota Bandar Lampung rata-rata yang datang banyak, kalau Palembang kami mencatat mungkin hanya 10 mobil saja," kata dia.
Senada diungkapkan Sahat Nasution, pemilik perahu penyeberangan, di Desa Ketapang, Kecamatan Teluk Pandan.
Baca Juga: Lakukan Hal Ini, Mobil Bawa Orang Sakit Stroke Tertahan di Tol Sidomulyo
"Sepi mas ada sekitar 50 persen ke bawah pengunjung yang datang dibandingkan Imlek tahun lalu," kata dia.
Ia mengatakan bahwa kondisi sepi pengunjung ini sudah sejak hari pertama libur Imlek Jumat (12/2/2021) hingga saat ini, meskipun masih ada beberapa wisatawan yang datang untuk melakukan penyeberangan ke pulau-pulau terdekat.
"Kalau biasanya kan parkiran ini penuh terus kalau ada libur panjang bahkan sampai ada yang menitipkan mobilnya di sini hingga dua hari, tapi sekarang memang kondisinya sedang sepi kunjungan," kata dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Masak Praktis Tak Harus Mahal, Ini Deretan Promo Alfamart yang Bikin Dapur Tetap Ngebul
-
Rumus Pythagoras dan Contoh Penerapannya dalam Soal Cerita Matematika
-
Mengapa 2.306,38 Hektar Taman Nasional Way Kambas Bisa Terbakar Saat Musim Hujan?
-
7 Fakta Tragis Dua Bocah Tewas di Bekas Tambang Galian C, Siapa yang Bertanggung Jawab?
-
Promo Powder Milk Fair Alfamart Januari 2026, Susu Favorit Diskon hingga 25 Persen