SuaraLampung.id - Seorang warganet mengungkapkan curhatannya tentang seorang tetangga yang sering mencuri kesempatan saat ia merenovasi rumah.
Cerita itu ia bagikan dan diungah oleh akun Instagram @tante_rempong_offficial.
Dalam unggahan yang ia tulis pada 24 Januari lalu, warganet tersebut mengungkapkan bahwa setiap kali rumahnya direnovasi, pasti tetangga akan mencuri kesempatan untuk mempergunakan tenaga tukang yang ia pekerjakan.
"Tetangga depan selalu curi-curi kesempatan nyuruh tukang gue buat ikutan ngerenov rumah dia. Mulai dari benerin pagar, kamar mandi, genteng dll," ungkapnya kesal.
Baca Juga: Terangsang Dengan CD Bekas Wanita, Pemerkosa Mayat Cikande Kelainan Jiwa?
Hal tersebut kembali terjadi beberapa hari sebelum dia menuliskan curhatan tersebut.
Tetangganya meminta tukang yang ia pekerjakan untuk memperbaiki gerbang rumahnya.
"Enggak modal banget asli. Bayar tukang kaga, ngasih makan juga enggak," ujarnya.
Baru ketika ibunya mengatakan bahwa besi yang mereka gunakan untuk memperbaiki gerbang itu menggunakan besi kualitas anti karat, tetangga itu berinisiatif untuk membayar.
"Baru tuh dia ada inisiatif buat bayar ke tukang gue dan dia bayar Rp 100 ribu doang," kisahnya.
Baca Juga: Pelaku Pembunuh dan Pemerkosa Mayat Tukang Sayur Diancam 15 Tahun Penjara
Namun, si tukang menolak bayaran tersebut. Tukang itu justru meminta agar uang itu dimasukan infaw masjid saja.
"Entah tukang gue yang sarkas atau memang baiknya kelewatan," sebut warganet itu.
Warganet tersebut mengaku sudah lama ingin menegur tetangga tersebut, namun dilarang oleh ibunya.
Curhatan tentang tetangga itu viral dan ramai mendapat perhatian publik.
"Bilangnya pasti 'kan sekalian ini' wkwk," komentar @nkartika*****.
"Emang pasti ada model tetangga begitu sih," imbuh @shella****.
"Lah kok tukanya mau aja, harusnya jangan mau lah. Orang enggak dibayar kok," tulis @niaagus*****.
Berita Terkait
-
Renovasi Rumah, Keluarga Ini Terkejut Temukan Kuburan 700 Tahun dari Era Romawi
-
Profil Dan Masa Lalu Mega Aulia, Artis Yang Mohon Sinetronnya Tak Ditayangkan Lagi
-
Cara Happy Hearts Indonesia Bantu 90.000 Anak di Indonesia: Bangun Lebih dari 300 Sekolah Terdampak Bencana
-
Protes Sinetron Belum Berhijab Tayang Lagi, Mega Aulia Singgung Agama Usai Dibanding-bandingkan dengan Shireen Sungkar
-
Beda dari Mega Aulia, Begini Sikap Shireen Sungkar Soal Aurat Terumbar di Sinetron Lawas yang Kembali Tayang
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Menang Versi Hitung Cepat, Ini Kata Eva Dwiana
-
13 Laporan Dugaan Politik Uang Warnai Pilkada Serentak Lampung
-
Update Hasil Hitung Cepat Pilkada Serentak 2024 di Lampung
-
Unggul Versi Hitung Cepat, Cabup Pringsewu Riyanto Pamungkas Cukur Gundul
-
Hasil Hitung Cepat Pilkada Serentak 2024 di Lampung, Sejumlah Petahana Tumbang