SuaraLampung.id - Persaingan E-commerce di Indonesia makin ramai dengan makin banyaknya E-commerce yang tumbuh. E-commerce di Indonesia juga bersaing dalam hal promo.
Lalu E-commerce manakah yang paling banyak dikunjungi selama 2020 lalu? Situs iPrice melaporkan dalam hasil risetnya baru-baru ini, "Peta Persaingan E-commerce Indonesia".
Hasil riset iPrice mencatatkan bahwa Tokopedia merupakan e-commerce dengan kunjungan situs tertinggi di Indonesia pada triwulan empat (Q4) tahun 2020.
"Tokopedia memiliki total rataan kunjungan website selalu di atas 80 jutaan selama periode Q1-Q4 2020. Kunjungan tertinggi terjadi pada Q4 2020 yaitu 114 jutaan," kata iPrice melalui keterangan yang diterima Antara, Jumat (12/2/2021).
Baca Juga: Tokopedia Situs e-Commerce dengan Jumlah Kunjungan Tertinggi di Indonesia
Lebih lanjut, ranking aplikasi di platform iOS menunjukkan konsistensi sejak kuartal satu 2020, Tokopedia berhasil menduduki peringkat kedua pada App Store.
Sedangkan untuk Play Store, Tokopedia menduduki peringkat ketiga pada periode Q1-Q2 dan peringkat keempat pada Q3-Q4 2020 kemarin.
Tokopedia pada kuartal 3 juga dilaporkan mendapatkan suntikan dana dari Google dan Temasek. Google sekarang memegang sekitar 1,6 persen share di Tokopedia, sedangkan Anderson Investment yang berafiliasi dengan Temasek memiliki persentase lebih tinggi yaitu 3,3 persen.
Di sisi lain, Shopee sebagai e-commerce regional yang beroperasi hampir di seluruh negara Asia Tenggara, juga memiliki banyak pengunjung situs terbanyak pada periode Q1-Q4 2020 di Indonesia.
Berdasarkan data "Peta Persaingan E-commerce Indonesia" iPrice, Shopee memiliki total rataan kunjungan website selalu di atas 90 jutaan selama 2020.
Baca Juga: ShopeePay Super Online Deals Meriahkan Momen Imlek Anda di Rumah!
Data ini didasarkan dari website Similarweb untuk mengetahui rataan kunjungan website setiap bulannya. Sama seperti Tokopedia rataan tertingginya terjadi pada periode Q4 yaitu 129 jutaan per bulan.
Persamaan ini bisa dikaitkan dengan periode sale atau campaign yang dilakukan kedua e-commerce ini. Sale akhir tahun 10.10, 11.11, dan 12.12 menjadi peak season bagi e-commerce untuk berlomba mengakuisisi pengguna.
Shopee sendiri dilaporkan secara konsisten menduduki peringkat pertama di platform iOS dan Android. Sejak Q1 kemarin, Shopee selalu menjadi nomor satu di PlayStore maupun App Store. Tak tergantikan bahkan sejak Q4 2019. Data ini didapatkan melalui App Annie.
Berita Terkait
-
Saldo Dana Kaget Gratis Buat Checkout Keranjang Shopee, Klik Di Sini!
-
Checkout Keranjang Shopee Setelah Klaim Link Dana Kaget, Cuma Modal Hape!
-
J&T Express Standard dan Eco Tidak Ada Lagi di Shopee, Ini Tips Agar Seller Tetap Lancar Jualan
-
SEGERA KLAIM, Link Saldo DANA Kaget Untuk Belanja Online Shopee 3:3
-
Perjalanan 10 Tahun Sociolla: Dari Ruko Kecil Hingga Menjadi Beauty Ecosystem Terkemuka di Indonesia
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Korupsi Dana KB: Mantan Bendahara Dinas PPKB Tubaba Ditahan
-
Rekonstruksi Penembakan 3 Polisi Way Kanan Tidak Digelar di TKP
-
Sabet Penghargaan Internasional! Ini Rahasia Kesuksesan BRI Wealth Management
-
Viral Tebar Lele Berujung Mutasi: Camat Palas Jadi Guru SD Usai Jalan Rusak Diprotes Warga
-
Rumah Kepala Ombudsman Lampung Dibobol Maling: Motor, Laptop, iPad Raib