SuaraLampung.id - Barcelona akan bertandang ke markas Athletic Bilbao dalam lanjutan Liga Spanyol 2020/2021. Peratndingan itu bakal tersaji di stadion San Mames Barria, Kamis (7/1/2021) dini hari WIB.
Tim Catalan memiliki kesempatan untuk merangsek ke peringkat ketiga Liga Spanyol apabila sukses mengalahkan Bilbao di laga ini.
Sementara itu, tim asal Basque menuju pertandingan ini dengan manajer baru Marcelino, yang datang menggantikan posisi Gaizka Garitano yang dipecat.
Barcelona memang masih tertatih-tatih dalam menjalani Liga Spanyol musim ini. Blaugrana untuk sementara tertinggal 10 poin dari Atletico Madrid selaku pemuncak klasemen.
Meski belum tampil solid, torehan enam laga tak terkalahkan jelas bakal memberikan optimisme bagi pelatih Ronald Koeman menatap paruh kedua musim.
Terlepas dari kritik termasuk gaya menyerang yang diterapkan, Barcelona untuk sementara memiliki torehan gol terbaik di Liga Spanyol. Bersama Real Madrid, mereka telah mencetak 30 gol.
Sementara dari kubu tuan rumah, Bilbao bisa dibilang melakukan keputusan yang tak biasa. Pelatih mereka sebelumnya, Garitano berhasil membawa Bilbao menang atas Elche akhir pekan lalu.
Namun, alih-alih mengubah kebijakan, petinggi Athletic Bilbao buru-buru memecat sang pelatih yang sejak awal musim memang kesulitan untuk mendongrak peringkat tim asal Basque itu.
Atlethic Bilbao saat ini tertahan di peringkat kesembilan klasemen dengan koleksi 21 poin dari 17 pertandingan, atau tertinggal 17 angka dari Atletico.
Baca Juga: Pelatih Barcelona Sudah Punya Daftar Pemain yang akan Dibeli dan Dijual
Rekor pertemuan atau head to head Athletic Bilbao vs Barcelona
Dalam lima pertemuan terakhir, Barcelona terbilang cukup kesulitan saat berhadapan dengan Athletic Bilbao. Mereka cuma menang satu kali, dua kali kalah, dan dua kali imbang.
Pada pertemuan terakhir di Camp Nou pada 23 Juni 2020, Barcelona berhasil menang dengan skor tipis 1-0. Sementara saat bertandang ke markas Bilbao di Copa del Rey pada 6 Februari 2020, Lionel Messi cs kalah 1-0.
23-06-2020: Barcelona 1-0 Athletic Bilbao (Liga Spanyol)
06-02-2020: Athletic Bilbao 1-0 Barcelona (Copa del Rey)
16-08-2019: Athletic Bilbao 1-0 Barcelona (Liga Spanyol)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
Terkini
-
Usai Bunuh Bayi yang Dilahirkan, Mahasiswi Tewas karena Pendarahan: Kekasih Kini Diadili
-
Cerita Kelam Slank F13: Bimbim Dibanting Indra saat Mau Tinju Pay
-
36 SPPG Siap Hadir di Pelosok Lampung, Pastikan Anak-Anak 3T Dapat MBG
-
Duit Rp13 Juta Raib saat Kecelakaan di Kalianda, Pelaku Terekam CCTV dan Langsung Diciduk
-
Begal Sadis Rampas Motor Tukang Sapu di Pringsewu: Endingnya Bikin Lega