SuaraLampung.id - Diet vegan sedang tren saat ini di kalangan orang biasa maupun kalangan artis.
Tak terkecuali para artis dunia yang juga menjalani diet vegan.
Saat ini cukup sering terdengar istilah gerakan Veganuary.
Banyak selebriti dan selebgram yang ikut menyuarakan gerakan vegan di bulan Januari tersebut di media sosial.
Baca Juga: Simak Tips Lakukan Veganuary ala Selebriti Dunia Ini
Dikutip Suara.com dari Hello Magazine, berikut ini beberapa selebriti yang menerapkan gaya hidup vegan paling terkenal untuk membantumu menjalani Veganuary.
1. Ganti telur dengan kacang hijau seperti Kim Kardashian
Pada Juni 2019, Kim Kardashian mengungkapkan kepada pengikut di Instagram bahwa dia akan mencoba menjadi vegan dengan memposting foto sarapan paginya dengan judul: "Kehidupan nabati."
Sarapan istri Kanye West ini merupakan telur orak-arik kacang hijau vegan dari merek Just Egg. Ini membuktikan menjadi vegan tidak berarti mengorbankan sarapan pagi yang sangat penting!
2. Lakukan semudah mungkin saat ingin menjadi vegan seperti Meghan Markle
Baca Juga: Mau Ikutan Tren Veganuary? Ini 5 Tips Sederhana ala Selebriti Dunia
Duchess of Sussex memberi tahu rahasia kesehatannya pada tahun 2016 silam. "Saya mencoba makan vegan selama seminggu dan kemudian memiliki lebih banyak fleksibilitas dengan apa yang saya konsumsi di akhir pekan," jelas dia.
3. Saat makan di luar, pastikan memiliki opsi cadangan di rumah seperti Ariana Grande
Pelantun 'Thank You, Next' Ariana Grande mengaku kepada The Mirror rahasianya agar mudah menjalani diet.
"Saat makan di luar memang sulit, tapi saya hanya berpegang pada apa yang saya tahu, sayuran, buah, dan salad, lalu ketika saya pulang, saya akan memiliki sesuatu yang lain," ungkapnya.
4. Pastikan untuk membeli vitamin seperti Natalie Portman
Aktris Hollywood Natalie Portman mengungkapkan kepada Harper's Bazaar, jika dirinya juga tak pernah lupa melengkapi diet dengan vitamin yang dibutuhkan tubuhnya.
"Saya biasanya makan oatmeal atau roti panggang alpukat di pagi hari Saya juga mengonsumsi vitamin, seperti vitamin D, dan saya masih mengonsumsi vitamin prenatal. Saya mendapat suntikan B12 sebulan sekali karena itu adalah satu hal yang tidak kamu dapatkan dari pola makan vegan," ujar dia.
5. Persediaan biji-bijian, lentil, beras dan kacang-kacangan seperti Ellen Pompeo
Mantan bintang Grey's Anatomy, Ellen Pompeo, mengatakan kepada People, bahwa sebenarnya menjadi seorang vegan tidak seberat yang dipikirkan orang lain.
"Saya rasa ini sama sekali tidak rumit - ini sebenarnya lebih mudah karena kamu tidak harus memasak daging sebelum membusuk. Biji-bijian, lentil, nasi, dan kacang-kacangan, semuanya sudah ada di dapur," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Pulang Tangan Kosong, Nasib Taylor Swift Dibanding-bandingkan dengan Ariana Grande di Grammy Awards 2025
-
5 Janda Cantik Punya Harta Kekayaan Triliunan
-
Omongan Blunder Marion Jola saat Wawancarai Aktor Film Wicked Jadi Sorotan di X
-
Review Film Wicked, Ujian Persahabatan Dua Penyihir Muda di Land of Oz
-
Marion Jola Dinasihati Ariana Grande, Begini Isinya
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Efisiensi Anggaran, Bagaimana Nasib Pemeliharaan Irigasi di Lampung?
-
Polisi Bentuk Tim Khusus Kejar 2 DPO Pembunuhan Sadis di Metro
-
Karyawan di Pringsewu Bawa Kabur Uang Perusahaan Rp17,8 Juta Dipakai Untuk Ini
-
Heboh Penjarahan 1.400 Durian di Jalinsum Way Kanan, Begini Akhir Kisahnya
-
Operasi Keselamatan Krakatau 2025: 11 Ribu Lebih Pelanggar Terjaring di Lampung