SuaraLampung.id - Viral Foto Bupati Solok Gusmal Dt Rajo Lelo masuk ke dalam masjid menggunakan sepatu.
Foto Bupati Solok Gusmal Dt Rajo Lelo masuk ke dalam masjid menggunakan sepatu viral di media sosial.
Tidak sendiri, Bupati Solok Dt Rajo Lelo berada di dalam masjid bersama beberapa pejabat, seperti Kepala Kemenag Kabupaten Solok Alizar.
Foto Bupati Solok Gusmal Dt Rajo Lelo dan para pejabat di dalam masjid menggunakan sepatu menuai pro kontra di tengah masyarakat.
Baca Juga: Heboh Foto Bupati Masuk Masjid Pakai Sepatu, Kemenag Solok Bilang Begini
Informasinya, foto itu diambil ketika Bupati Solok meresmikan alih fungsi Musala Al Hidayah menjadi Masjid di Jorong Pinang Sinawa, Nagari Gantung Ciri, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, beberapa hari lalu.
Kabar itu dibenarkan Kepala Kemenag Kabupaten Solok, Alizar. Menurutnya, foto itu diambil ketika meninjau kondisi interior dalam Masjid Al Hidayah yang baru saja diresmikan.
"Kegiatan itu Jumat 25 Desember 2020. Usai seremonial, dilakukan peninjauan langsung oleh bupati, kakan kemenag dan juga donatur masjid serta masyarakat," katanya dikutip Suaralampung.id dari Klikpositif.com - jaringan Suara.com, Senin (28/12/2020).
Usai prosesi menggunting pita peresmian masjid, rombongan bupati diminta meninjau kondisi di dalam masjid. Saat itu, bupati dan sejumlah anggota DPRD bersama pejabat yang hadir pun bersiap-siap untuk membuka sepatu dari halaman peresmian.
Namun karena kondisi masjid belum bersih dan masih dipenuhi sisa-sisa material pembangunan interior, panitia pun meminta bupati dan rombongan untuk tidak melepaskan alas kaki.
Baca Juga: Sejarah Masjid Kali Pasir, Kisah Masuknya Islam dan Kerukunan Antar Agama
"Waktu bupati mau membuka sepatu, panitia berkata 'Pak, langsung sajolah pak, lapiak kan alun babantang lai (pak langsung sajalah pak, tikar kan belum digelar). Memang kondisi dalam masjid waktu itu belum dibersihkan menyeluruh," ceritanya.
Berita Terkait
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Unik! Tradisi Sesaji Rewanda: Wisata Kuliner Ekstrem Kera di Goa Kreo, Semarang
-
5 Masjid Karya Ridwan Kamil, Bukan Hanya Al Jabbar di Bandung
-
Ridwan Kamil Temui Lisa Mariana di Palembang saat Tinjau Proyek Islamic Center
-
Konon Dibangun Pakai Dana Pinjaman, Review Fasilitas Masjid Al Jabbar Karya Ridwan Kamil Disorot
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal