Way Halim Macet, Eva Dwiana Bakal Bangun Flyover Lagi

rencana pembangunan flyover diharapkan dapat mengurangi kemacetan di daerah Way Halim

Wakos Reza Gautama
Selasa, 18 Februari 2025 | 10:17 WIB
Way Halim Macet, Eva Dwiana Bakal Bangun Flyover Lagi
Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana berencana membangun flyover untuk mengatasi kemacetan di Way Halim. [Lampungpro]

SuaraLampung.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung berencana membangun jembatan layang atau flyover, untuk mengurangi kemacetan di wilayah Bandar Lampung.

Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana mengatakan, saat ini pihaknya sedang berdiskusi dengan Dinas Pekerjaan Umum, untuk membahas rencana pembangunan flyover.

"Nanti mohon doanya, kami lagi diskusi dengan Dinas PU, kami akan membangun flyover lagi, ini akan kami lihat apakah anggaran ini tercukupi, mudah-mudahan ini bisa terealisasi," kata Eva Dwiana beberapa waktu lalu saat meresmikan JPO Siger Milenial dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.

Menurut Eva Dwiana, rencana pembangunan flyover tersebut, nantinya diharapkan dapat mengurangi kemacetan di daerah Way Halim, Bandar Lampung, yang saat ini mulai padat.

Baca Juga:Investasi Bandar Lampung 2024 Didominasi Perdagangan & Jasa, Tembus Rp1,3 Triliun

"Nanti akan kami diskusikan dan sampaikan lagi untuk pelaksanaan pembangunan, salah satunya nanti untuk mengurangi kemacetan di daerah Way Halim," ujar Eva Dwiana.

Eva Dwiana berharap, pembangunan flyover tersebut, nantinya dapat terealisasi untuk masyarakat Bandar Lampung. Eva Dwiana juga turut meminta doa kepada masyarakat Bandar Lampung.

Sejauh ini sudah ada 11 flyover di Bandar Lampung di mana 10 diantaranya dibangun di era Wali Kota Herman HN. Pembangunan flyover ini bertujuan untuk mengurangi kemacetan.

Berikut 11 flyover di Bandar Lampung:

1. Flyover Jalan Antasari-Pangeran Tirtayasa (panjang 425 meter, lebar 14 meter)

Baca Juga:Habiskan Anggaran Rp20,5 Miliar, JPO Siger Milenial Bandar Lampung Jadi Ikon Baru

2. Flyover Jalan Gajah Mada-Djuanda (panjang 585 meter, lebar 9 meter)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini