143 Napi Perempuan di Lampung Terima Remisi HUT RI, 1 Orang Langsung Bebas

warga binaan mendapatkan potongan masa penahanan mulai dari satu bulan hingga enam bulan.

Wakos Reza Gautama
Sabtu, 17 Agustus 2024 | 15:30 WIB
143 Napi Perempuan di Lampung Terima Remisi HUT RI, 1 Orang Langsung Bebas
Sebanyak 143 napi di Lapas Perempuan Bandar Lampung mendapat remisi HUT ke-79 RI. [ANTARA]

SuaraLampung.id - Sebanyak 143 warga binaan atau napi di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas IIA Bandar Lampung mendapatkan remisi pada HUT ke-79 Kemerdekaan Negara Republik Indonesia.

Kepala Lapas Perempuan Bandar Lampung Putranti Rahayu mengatakan para warga binaan mendapatkan potongan masa penahanan mulai dari satu bulan hingga enam bulan.

"Total yang mendapatkan remisi 143 orang tersebut merupakan dari warga binaan yang ada sebanyak 211 orang," katanya usai melaksanakan upacara dalam rangka HUT RI di Lapas Perempuan, Sabtu (17/8/2024).

Dari 143 warga binaan yang mendapatkan remisi, satu orang warga binaan langsung bebas atau mendapatkan remisi RU II.

Baca Juga:Perdana, Momen Upacara Bendera HUT RI Digelar di Kota Baru Lampung

Para warga binaan yang mendapatkan remisi, lanjut dia, semua telah memenuhi syarat administratif, substantif dan berkelakuan baik selama menjalani masa pidana di dalam Lapas.

"Sehingga warga binaan di Lapas Perempuan ini yang tidak mendapatkan remisi HUT RI Tahun 2024 ini sebanyak 68 orang. Mereka tidak mendapatkan remisi karena masih berstatus tahanan dan narapidana yang belum memenuhi persyaratan administratif dan subtantif," kata dia.

Putranti Rahayu menambahkan dirinya berpesan kepada seluruh warga binaan yang telah mendapatkan remisi atau pun yang langsung bebas ke depan agar dapat melanjutkan hidup nya yang lebih baik lagi di kalangan masyarakat.

"Yang tidak mendapat kan remisi ke depan dapat mengikuti kegiatan pembinaan baik kepribadian maupun mandiri agar dapat mendapatkan remisi seperti yang lainnya," katanya. (ANTARA)

Baca Juga:Modus Mantan Sopir Curi Mobil Bos yang Parkir di RS Advent Bandar Lampung

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini