SuaraLampung.id - Pelabuhan Panjang, Bandar Lampung, melayani sebanyak 5.000 orang lebih pemudik selama empat hari pelaksanaan arus balik Lebaran 2024.
Koordinator Pelayanan Pelabuhan Panjang ASDP Umar Imran Batubara mengatakan, arus balik Lebaran 2024 berlangsung pada 12-15 April 2024.
Ia mengatakan jumlah pemilir di Pelabuhan Panjang menuju Pelabuhan Ciwandan selama empat hari arus balik ada sebanyak 2.900 unit kendaraan baik roda dua ataupun roda empat.
Sedangkan untuk jumlah penumpang ada sebanyak 5.000 orang lebih.
Baca Juga:Nakes di Tulang Bawang Meninggal saat Bertugas di Masa Arus Balik
"Pelayanan arus balik di Pelabuhan Panjang masih akan terus dilakukan sampai 18 April, dan kondisinya hari ini sudah mulai melandai," katanya.
Umar melanjutkan, puncak arus balik di Pelabuhan Panjang telah terjadi pada hari Minggu (14/4/2024) lalu dengan jumlah kendaraan mencapai 1.300 unit dan jumlah penumpang 2.500 orang.
Pelayanan pada arus balik dari Pelabuhan Panjang menuju Pelabuhan Ciwandan menggunakan tiga kapal yakni KMP Elvina, KMP Almadea, KM Panorama Nusantara. (ANTARA)