SuaraLampung.id - Jika anda merasa penat dan ingin menyatu dengan alam, anda bisa berkunjung ke Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung. Di sana banyak terdapat tempat wisata alam yang mempesona.
Mulai dari wisata pantai, pulau hingga ari terjun ada di Tanggamus. Bagi anda yang ingin menikmati liburan di Tanggamus, berikut beberapa tempat wisata yang wajib anda coba.
Pantai Gigi Hiu berada di Kecamatan Kelumbayan, Kabupaten Tanggamus. Tidak seperti pantai pada umumnya yang dihiasi hamparan pasir putih, Pantai Gigi Hiu didominasi gugusan batu karang yang menjulang.
Baca Juga:Balita Ditemukan Meninggal di Kolam Ikan Tetangga di Tanggamus
Pantai ini dinamakan Gigi Hiu kaerna gugusan batu karang yang menjulang seperti susunan gigi hiu. Tinggi batu karang mulai dari 1 meter hingga 10 meter.
Pantai Gigi Hiu berhadapan langsung dengan perairan Samudera Hindia sehingga ombaknya cukup besar. Bagi anda yang berkunjung ke sana, tidak direkomendasikan untuk mandi dan berenang sebab ombaknya yang tinggi.
Bagi anda yang ingin ke Pantai Gigi Hiu dari Bandar Lampung, bisa menempuh 2 rute. Rute pertama, melewati Teluk Kiluan yang berjarak sekitar 80 km dari Bandar Lampung.
Setelah keluar gerbang utama Kiluan, ada jalur menanjak sebelah kiri dengan petunjuk jalan yang mengarahkan ke Pantai Gigi Hiu.
Sebaiknya kendaraan diparkir lalu naik ojek masyarakat setempat, karena jalurnya cukup ekstrem dan licin.
Baca Juga:Alasan Mengapa Harus Mengunjungi Pantai Gunung Payung Bila Berlibur di Bali
Rute kedua yakni melewati Padang Cermin, lalu menyusuri ke Bawang, hingga Kampung Kelumbayan. Rute ini juga sama beratnya. Jadi sebaiknya tetap naik ojek masyarakat setempat. Kelebihannya, rute ini lebih cepat sampai jika terhitung dari Bandar Lampung.