SuaraLampung.id - Sosok pengacara nyentrik Hotman Paris Hutapea kini menjadi kuasa hukum Irjen Teddy Minahasa. Keputusan ini pun membuat netizen menjadi kecewa. Netizen berpendapat Hotman Paris yang terkenal membantu masyarakat dengan program Hotman Paris 911 lebih baik membela Bharada E, ketimbang menjadi kuasa hukum Teddy Minahasa.
Hotman melalui Instagram pribadinya pada Minggu (23/10/2022) mengunngkapkan jika ia adalah pengacara Teddy Minahasa.
"Irjen Teddy Minahasa ganti pengacara, kini dibela Hotman Paris," tulis Hotman Paris.
Unggahan ini kemudian banyak dikomentari netizen yang mempertanyakan alasannya mau menerima kasus Irjen Teddy Minahasa ketimbang membela Bharada E.
Baca Juga:Kakak Beradik di Lampung Utara Kompak Jadi Jambret, Incar Para Wanita Jadi Korban
Selain itu, netizen juga banyak yang bertanya berapa tarif yang dikenakan pada kasus ini. Tarif Hotman Paris pun sempat membuat heboh publik.
Karena dari sesi Talkshow diketahui jika Hotman Paris punya tarif miliaran setiap kasus yang dipegang.
“Pengacara kondang, (bayarannya) 1,3 miliar (rupiah) per satu kali kasus. Wow! Total kekayaan mencapai 4,5 triliun,” ucap salah satu pembaca acara tersebut.
Hotman Paris pun sempat heboh dengan bayaran yang ditawarkan oleh Irjen Ferdy Sambo.
"Klau memang mau membela yg lemah, knp gk bela Elizier aja??? Kok Mlh jadi pngacara nya teddy sih bang??, tanya netizen.
Baca Juga:Pemkot Bandar Lampung Tanggung Biaya Pengobatan Anak Alami Gagal Ginjal Akut
"Gini amat bang hotman,pdahal liat sndiri betapa diluar orng suka dengan ketegasan bang hotman,tapi untuk ini kami kecewa," ujar netizen lain.
Namun ada juga netizen yang mendukung Hotman Paris atas pilihan tersebut.
"Tugas Pengacara bukan hanya membela yang Benar Guys , tapi Membela yang Salah Juga . Bukan berarti menghilangkan kesalahan nya melainkan memastikan bahwa terdakwa dapat dihukum seadil adil nya," ujar netizen lain.