Korban Kedua Tenggelam di Pantai Canti Ditemukan Penyelam Lokal di Kedalaman 9 Meter

Lokasi penemuan korban kedua tak jauh lokasi saat korban pertama diketemukan

Wakos Reza Gautama
Selasa, 27 September 2022 | 18:47 WIB
Korban Kedua Tenggelam di Pantai Canti Ditemukan Penyelam Lokal di Kedalaman 9 Meter
Ilustrasi jenazah. Korban kedua tenggelam di Pantai Canti, Lampung Selatan, akhirnya ditemukan. [Shutterstock]

SuaraLampung.id - Korban kedua yang hilang di Pantai Canti, Lampung Selatan, akhirnya ditemukan oleh penyelam lokal pada Selasa (27/9/2022) sekitar pukul 16.27.

Korban atas nama Ridwan Farid M. Shalih (44), warga Desa Jondong, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, ditemukan tewas.

Sebelumnya rekannya Noviandi (40) yang juga sempat hilang di Pantai Canti ditemukan tewas pukul 11.40 WIB.

Lokasi penemuan korban kedua tak jauh lokasi saat korban pertama diketemukan. Korban Riduwan diketemukan dengan posisi tertelungkup di kedalaman 9-10 meter, oleh nelayan dan penyelam lokal.

Baca Juga:Ibu dan Anak Usia 5 Tahun Warga Manis Mata Ketapang Ditemukan Meninggal di Danau Bayur

"Begitu ditemukan korban dibawa ke Pelabuhan Canti tanpa didampingi petugas Basarnas. Demikian juga saat evakuasi korban ke rumah duka, korban dibawa oleh mobil ambulan relawan," kata Lana warga Canggung di tempat kejadian perkara dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.

Belum ada keterangan resmi dari pihak Kepolisian tentang ditemukannya korban kedua ini.

Rencananya korban akan dimakamkan di tempat pemakaman umum Desa Jondong Kecamatan Kalianda malam ini.

Kejadian berawal pada Senin (26/9/2022) pukul 08.00 WIB korban Noviandi (44) dan Ridwan (39) berangkat dari rumah untuk mencari cumi menggunakan jaring di pinggir Pantai Canti.

Kemudian pukul 09.00 WIB, ditemukan motor yang dikendarai korban di sekitar Pantai Canti.

Baca Juga:Satu Korban Hilang Terseret Ombak di Pantai Canti Ditemukan Tewas

"Dicurigai dua orang tersebut hanyut terbawa ombak," ujar Deden.

Jakaria, Kepala Desa Jondong melaporkan informasi tersebut ke Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Lampung pada pukul 09.10 WIB.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini