SuaraLampung.id - Nama AKP Rita Yuliana akhir-akhir ini dikaitkan dengan mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo.
Isu beredar kencang di media sosial menyebutkan AKP Rita Yuliana adalah istri simpanan Irjen Ferdy Sambo.
AKP Rita Yuliana sendiri hingga kini belum memberikan klarifikasi terkait isu hubungan gelapnya dengan Ferdy Sambo.
Tiba-tiba muncul akun Instagram @ritasorchayuliana_official yang mengatasnamakan AKP Rita Yuliana.
Baca Juga:Diduga Dekat, AKP Rita Yuliana Berikan Pesan ke Ferdy Sambo
Akun @ritasorchayuliana_official sudah memiliki 57 postingan, kemudian diikuti 2,260 followers.
Dalam postingan akun tersebut banyak unggahan foto kegiatan AKP Rita Yuliana selama bertugas atau dalam kegiatan keseharian.
Akun itu lalu mengunggah Instagram Story yang berisi klarifikasi hubungan AKP Rita Yuliana dengan Irjen Ferdy Sambo pada Rabu (17/8/2022).
"Saya mau klarifikasi, banyak media menyangkutkan nama saya ke kasus Brigadir J" tulis akun tersebut.
"Sangat disayangkan berita tentang saya begitu tidak sesuai fakta," tulisnya kembali.
Baca Juga:Muncul Akun Mengatasnamakan Dirinya, Si Cantik AKP Rita Yuliana Buka Suara: Itu Akun Fake
Akun tersebut juga menjelaskan hubungan antara AKP Rita Yuliana dengan Irjen Pol Ferdy Sambo.
"Banyak yang mengatakan saya ada hubungan dengan bapak Irjen Ferdy Sambo. Saya menganggap beliau sebagai senior atau kakak tingkat dalam kepolisian" katanya.
Bahkan akun yang mengaku AKP Rita Yuliana juga tak hanya punya hubungan senior junior, juga kenal dekat dengan istri Ferdy Sambo.
"Saya sangat mengenal keluarga beliau termasuk istri beliau. Keluarga beliau sangat berjasa buat saya. Saya masih banyak belajar sama bapak Irjen Ferdy Sambo," katanya.
Akun itu menyebut tidak tahu siapa yang salah dan siapa yang benar dalam kasus terbunuhnya Brigadir J.
"Untuk kasus ini saya tidak banyak komentar. Dan saya belum bisa memberikan keputusan siapa yang salah dan benar," katanya.
Karenanya, akun Instagram tersebut juga menyerahkan kasus tersebut kepada hakim dan negara.
"Hanya hakim dan negara. Ini negara hukum, tentu hakimlah yang bisa memberikan keputusan" katanya.
Meski begitu, akun yang mengaku AKP Rita Yuliana tetap memberikan semangat dan dukungan moril kepada keluarga Brigadir J.
"Untuk keluarga Brigadir J semoga diberi ketabahan," katanya.
Usut punya usut ternyata itu adalah akun palsu yang mengatasnamakan AKP Rita Yuliana.
Hal ini diklarifikasi langsung oleh AKP Rita Yuliana lewat akun Instagramnya yang asli @ritasorchayuliana.
"Akun media sosial saya hanya punya IG ini @ritasorchayuliana. Yang lain-lain bukan saya ya," tulis AKP Rita Yuliana.
"Mas/mba kok terniat banget bikin akun fake. Jangan salahgunakan ya," tulisnya lagi.