Arus Lalu Lintas di Metro Mulai Padat Jelang Lebaran, Dishub Lakukan Pemetaan Jalan Rawan Kemacetan

arus lalu lintas di Kota Metro saat ini sudah mulai padat.

Wakos Reza Gautama
Rabu, 20 April 2022 | 11:37 WIB
Arus Lalu Lintas di Metro Mulai Padat Jelang Lebaran, Dishub Lakukan Pemetaan Jalan Rawan Kemacetan
Kadishub Metro I Made Gede Suwanda menyatakan pihaknya melakukan pemetaan jalan rawan kemacetan saat Lebaran. [ANTARA]

SuaraLampung.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Metro, Provinsi Lampung, mempersiapkan pemetaan jalan rawan kemacetan saat Lebaran 2022.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Metro I Made Gede Suwanda mengatakan, arus lalu lintas di Kota Metro saat ini sudah mulai padat.

"Di beberapa titik sudah mulai mengalami kemacetan," kata I Made Gede Suwanda, Selasa (19/4/2022) dikutip dari ANTARA.

I Made Gede Suwanda mengatakan bahwa pihaknya menurunkan personel untuk mengurai kemacetan agar memberi kenyamanan bagi masyarakat

Baca Juga:Antusiasme Program Mudik Gratis, Kantor Penghubung Jawa Tengah di Jakarta Mulai Diserbu Calon Pemudik

Ia menyebutkan saat ini ada beberapa titik jalan yang sering mengalami kemacetan, yakni di Jalan Jenderal Sudirman, Jalan A.H. Nasution, Tugu Pena Kota Metro, dan Jalan Ahmad Yani.

"Di Jalan A.H. Nasution dan Ahmad Yani itu tempat perbelanjaan yang selalu ramai, apalagi ini sudah mendekati Lebaran," katanya.

Dengan adanya kondisi tersebut, pihaknya akan melakukan pemetaan jalan di Kota Metro yang rawan kemacetan agar mengurangi antrean kendaraan saat puncak arus mudik.

"Iya, kami lakukan pemetaan untuk persiapan ketika puncak arus mudik di Kota Metro khususnya agar bisa antisipasi dengan melakukan rekayasa atau pengalihan arus lalu lintas," katanya.

Akibat adanya peningkatan volume kendaraan di kota tersebut, pihaknya juga telah menurunkan petugas di lapangan untuk mengurai kemacetan.

Baca Juga:Cocok untuk Lebaran, Ini 3 Ide Cookies Kekinian yang Mudah Dibuat di Rumah

Ia memperkirakan puncak arus mudik Lebaran 2022 di Kota Metro akan terjadi pada 5 hari menjelang Idulfitri 1443 Hijriah.

"Kemungkinan mudik Lebaran tahun ini akan lebih ramai karena pada tahun sebelumnya ada larangan mudik. Oleh karena itu, kami akan melakukan persiapan semaksimal mungkin," ujarnya. (ANTARA)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini