Warga Lampung Tengah Geger, Tengkorak Manusia Ditemukan di Kebun Jagung

Tengkorak manusia itu ditemukan di perkebunan jagung di Bumiratu Nuban, Lampung Tengah

Wakos Reza Gautama
Sabtu, 25 Desember 2021 | 11:47 WIB
Warga Lampung Tengah Geger, Tengkorak Manusia Ditemukan di Kebun Jagung
TKP penemuan tengkorak manusia di Bumiratu Nuban, Lampung Tengah. [Lampungpro.co/Humas Polres Lampung Tengah]

SuaraLampung.id - Warga sekitaran Kampung Bumi Ratu, Kecamatan Bumiratu Nuban, Lampung Tengah, geger adanya penemuan tengkorak manusia pada Jumat (24/12/2021) siang. 

Tengkorak manusia itu ditemukan di perkebunan jagung di Bumiratu Nuban, Lampung Tengah. Orang yang pertama kali menemukan tengkorak manusi itu ialah Sugianto (57). 

Saat iu Sugianto yang merupakan warga Terbanggi Subing, Gunung Sugih, Lampung Tengah, hendak membabat jagung di perkebunan jagung.  

Kapolsek Bumiratu Nuban Iptu Alan Ridwan menyatakan, tengkorak manusia itu ditemukan warga yang hendak membabat kebun, dan mendapati tinggal tulang belulang atau tengkorak.

Baca Juga:Kurang Uang, Eks Bupati Lampung Tengah Mustafa Titip Istri Jadi Calon Bupati ke Azis

Kebun tersebut sudah tidak digarap pemilik satu bulan lamanya.

"Dari keterangan saksi, kegiatan terakhir penggarap lahan penyemprotan rumput sebulan lalu. Saat itu tidak ditemukan adanya tengkorak maupun lainnya di lokasi," kata Iptu Alan Ridwan dalam keterangannya, Sabtu (25/12/2021) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.

Dengan penemuan tengkorak itu, pihaknya kemudian menerjunkan Tim Inafis Polres Lampung Tengah, untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Dari keterangan dokter rumah sakit, tengkorak manusia ini berjenis kelamin wanita, yang diprediksi meninggal sudah satu bulan," ujar Alan Ridwan. 

Baca Juga:Advokat Maskur Husein Akui Terima Duit dari Azis Syamsuddin Urus Perkara Lampung Tengah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini