Cabuli Pasien saat Berobat, Tukang Pijat di Lampung Timur Ditangkap

Saat melakukan pengobatan, tukang pijat ini malah melakukan perbuatan cabul terhadap LE.

Wakos Reza Gautama
Kamis, 16 Desember 2021 | 14:50 WIB
Cabuli Pasien saat Berobat, Tukang Pijat di Lampung Timur Ditangkap
Ilustrasi Penangkapan. Tukang pijat di Lampung Timur ditangkap karena cabuli pasien.

SuaraLampung.id - Seorang tukang pijat di Kecamatan Sekampung, Lampung Timur, mencabuli pasiennya sendiri. Jimo (53) mencabuli seorang gadis yang masih berusia 17 tahun. 

Kasat Reskrim Polres Lampung Timur AKP Ferdiansyah mengatakan, petugas sudah menangkap tukang pijat atas dasar laporan korban. 

Pencabulan ini terjadi ketika korban inisial LE datang ke tempat praktik Jimo untuk mengobati benjolan yang ada di payudaranya. 

Saat melakukan pengobatan, tukang pijat ini malah melakukan perbuatan cabul terhadap LE.

Baca Juga:Sodomi Santri Selama 4 Tahun, Guru Ngaji di Lubuklinggau Ditangkap

"Pelaku modusnya mengobati, korban yang mengalami sakit pada payudaranya karena ada benjolan. Keterangan korban, cara pelaku mengobati sudah mengarah pada pencabulan," kata Ferdiansyah, Kamis (16/12/2021).

LE lalu menceritakan yang dialaminya pada bibinya. Mendengar cerita keponakan, bibi LE langsung membuat laporan ke Polsek Sekampung, pada Rabu (15/12/2021). 

"Keluarga korban melapor Rabu sore. Kamis kami menangkap pelaku di kediamannya. Memang benar pelaku merupakan tukang pijat namun dilakukan dengan cara tidak profesional," ujar Ferdiansyah.

Kontributor: Agus Susanto

Baca Juga:2 Tahun Hilang, Nelayan Pesisir Labuhan Maringgai Lampung Timur Kembali Larung Sesajen

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini