Menyentuh, Tulisan Lionel Messi untuk Sergio Aguero yang Terpaksa Pensiun

Lionel Messi mengungkapkan perasaannya melihat Sergio Aguero yang terpaksa gantung sepatu

Wakos Reza Gautama
Kamis, 16 Desember 2021 | 08:37 WIB
Menyentuh, Tulisan Lionel Messi untuk Sergio Aguero yang Terpaksa Pensiun
Ilustrasi Lionel Messi dan Sergio Aguero. Lionel Messi membuat tulisan menyentuh tentang Sergio Aguero yang pensiun. [ANTARA/AFP/NELSON ALMEIDA]

“Ini kabar menyedihkan. Saya pikir tak perlu dikatakan lagi bahwa seluruh dunia sepak bola menghargai Anda sebagai pemain, semua yang Anda capai dalam permainan dan semua senyum yang Anda tunjukkan di wajah orang-orang."

"Anda adalah rekan setim yang hebat dan teman yang baik. Ini menyedihkan, tetapi saya pikir penting bagi Anda  melihat semua hal luar biasa yang telah Anda lakukan, semoga sukses untuk masa depan dan selamat atas karier yang luar biasa dan tetap aman."

David Silva, legenda Manchester City.

"Teman, saya tahu ini adalah keputusan sulit yang harus kau buat, tetapi kau pergi sebagai  LEGENDA."

Baca Juga:Putuskan Pensiun, Ini Sederet Fakta Menarik Tentang Sergio Aguero yang Jarang Diketahui

“Merupakan suatu kehormatan bagi saya untuk berbagi begitu banyak momen bersama, di dalam dan di luar lapangan. Kau adalah partner yang bagi! Semoga sukses di babak baru."

Kevin De Bruyne, gelandang Manchester City.

"Salah satu striker terbaik yang pernah ada! Saya ingin mendoakan yang terbaik untuk legenda masa depan. Sampai jumpa lagi."

Ketua City Khaldoon Al Mubarak.

"Fakta berbicara sendiri - Sergio adalah striker paling tajam dalam sejarah Liga Premier."

Baca Juga:Sergio Aguero Pensiun Dini karena Masalah Jantung, Ini Pesan Menyentuh Lionel Messi

“Dampaknya tidak hanya hidup di klub seperti sekarang ini, tetapi di klub yang akan kami jalani selama bertahun-tahun mendatang."

"Dia mendapatkan pujian dari keluarga City dan rasa hormat dari keluarga sepak bola di seluruh dunia." (ANTARA)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini