Bandar Lampung Dikepung Banjir, Ini Harapan Warga

Sejumlah kawasan di Bandar Lampung terendam banjir

Wakos Reza Gautama
Sabtu, 11 Desember 2021 | 09:17 WIB
Bandar Lampung Dikepung Banjir, Ini Harapan Warga
Suasana banjir di Bandar Lampung, Jumat (10/12/2021). [ANTARA]

SuaraLampung.id - hujan lebat yang mengguyur Kota Bandar Lampung Jumat (10/12/2021) sore membuat sejumlah wilayah dilanda banjir.

Sejumlah kawasan terendam banjir seperti di kawasan Durian Payung, Telukbetung, Panjang, Perumahan Ragom Gawi Kemiling, Gang Kulit, dan wilayah lainnya.

Bahkan seorang anak warga Jalan Kulit Gang Sumo 1 RT 06, Lk 2 Kelurahan Langkapura, hanyut terseret arus air hujan.

Warga Kota Bandar Lampung meminta pemerintah kota setempat untuk memperbaiki drainase atau saluran air untuk mengantisipasi adanya genangan air saat hujan deras.

Baca Juga:Bocah Hanyut di Langkapura Ditemukan Tewas di Kedamaian Bandar Lampung

Mario, warga  Durian Payung Bandar Lampung mengatakan kondisi drainase di kota ini buruk sehingga air mengalir tak lancar terutama pada saat musim hujan.

"Setiap musim penghujan dipastikan air yang melintasi drainase meluap hingga ke badan jalan, sehingga menyebabkan banjir," katanya.

Ia menyebutkan kondisi drainase di sepanjang Jalan Kartini Bandar Lampung kondisinya buruk mengingat masih banyak gundukan tanah yang mengendap, sehingga air tak lancar mengalir.

Selain itu, tumpukan sampah rumah tangga juga banyak terdapat di drainase tersebut, akibatnya air tidak mengalir dengan lancar.

Mario mengatakan akibat buruknya drainase itu, saat hujan deras seperti yang terjadi pada Jumat (19/12/2021) sore hingga malam, air meluap hingga badan jalan.

Baca Juga:Jenguk Korban Banjir Sintang, Menko PMK Minta Waspadai Demam Berdarah

"Seperti di Jalan Kartini depan Hypermart Bandar Lampung, air hujan menggenangi seluruh badan jalan akibat air dari drainase meluap hingga ke badan jalan," ujarnya.

Akibat hujan deras itu terjadi kemacetan cukup panjang mulai dari arah Jalan Wolter Mangunsidi dan Jalan A Yani menuju Jalan Kartini.

Rahmat, warga Bandar Lampung lainnya juga berharap Pemkot Bandar Lampung segera memperbaiki drainase di jalan-jalan protokol dan perumahan warga.

"Kondisi drainase di Bandar Lampung harus segera diperbaiki. Jangankan hujan deras, hujan ringan saja air sudah meluap ke badan jalan," ujarnya.

Karena itu, ia berharap Pemkot Bandar Lampung segera memperbaiki sejumlah drainase yang ada di kota ini. (ANTARA)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini