Atlet Muaythai Lampung Sumbang Medali Emas di PON XX Papua 2021

Atlet Muaythai Lampung, Mitra Waruwu, menyabet medali emas dalam pertandingan final melawan atlet Sulawesi Selatan, Zul Bimantara pada PON XX Papua 2021.

Riki Chandra
Minggu, 03 Oktober 2021 | 18:09 WIB
Atlet Muaythai Lampung Sumbang Medali Emas di PON XX Papua 2021
Wasit mengangkat tangan petarung Muaythai Lampung Mitra Waruwu. [Dok.Lampungpro.co]

SuaraLampung.id - Atlet Muaythai Lampung, Mitra Waruwu, menyabet medali emas dalam pertandingan final melawan atlet Sulawesi Selatan, Zul Bimantara pada PON XX Papua 2021 di GOR STT GIDI, Kabupaten Jayapura, Minggu (3/10/2021).

Dengan demikian, hingga Minggu (3/10/2021) Lampung mengoleksi dua medali emas.

Mitra Waruwu yang turun di kelas 54 kg tampil ke final usai mengalahkan petarung asal Kalimantan Timur Stevanus Rivai Kamis (30/9/2021). Raihan medali emas di cabang Muaythai ini sudah diprediksi sebelumnya.

Menurut pelatih Muaythai Lampung Khairil Annas, anak asuhnya itu pernah bertemu Zul Bimantara di seleknas dan Mitra menang. Mitra juga optimistis mampu menang di babak final.

"Sebelumnya sudah pernah bertemu di semifinal. Begitu juga Zul, di seleknas. Waktu itu saya menang. Jadi, sedikit banyak sudah tahu cara bertandingnya. Saya mohon doa dan dukuungan agar bisa menyumbang emas untuk Lampung," kata Mitra, dikutip dari Lampungpro.co - jaringan Suara.com.

Baca Juga:Emas Pertama Kontingen Sulsel Dipersembahkan Atlet Muaythai

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini