SuaraLampung.id - Kasus COVID-19 di Provinsi Lampung terus bertambah setiap harinya.
Data Dinas Kesehatan Lampung, terjadi penambahan 419 kasus COVID-19 pada hari Selasa (20/7/2021).
Total hingga saat ini orang yang sudah terpapar COVID-19 di Lampung berjumlah 29.078.
Berdasarkan data Dinas Kesehatan Lampung, Selasa (20/7/2021), penambahan 419 kasus tersebut berasal dari 11 kabupaten/kota.
Baca Juga:Hits Health: Obat Kolesterol untuk Pasien Covid-19, Berapa Lama Anosmia Hilang?
Bandar Lampung menjadi penyumbang kasus terbanyak dengan 134 kasus.
Kemudian,, Kota Metro sebanyak 20 kasus, Kabupaten Mesuji 3, Tangamus 22, Lampung Selatan 64, Pringsewu 48, Pesawaran 10, Lampung Timur 66, Lampung Barat 23, Lampung Tengah 21, dan Pesisir Barat 8 kasus.
Diskes juga mencatat bahwa kasus kematian akibat COVID-19 di Lampung pun bertambah menjadi 1.634 usai terdapat 39 orang yang meninggal dunia.
Sedangkan, untuk kasus kesembuhan di Provinsi Lampung hingga kini berjumlah 22.421 usai terdapat 190 pasien COVID-19 yang telah dinyatakan sembuh.
Diskes mencatat bahwa mereka sedang melakukan pengawasan terhadap pasien kasus suspek COVID-19 di Lampung yang hingga kini berjumlah 970 orang dengan kasus suspek baru 100 orang dan suspek lama 870. (ANTARA)
Baca Juga:Jokowi Mau Longgarkan PPKM usai 25 Juli, Andi Arief: Kebijakan Gambling