Nathalie Holscher Jadi Bahan Pembicaraan Teman Sekolah Anaknya

Nathalie Holscher menceritakan hal itu pada Sule dalam tayangan vlog terbaru mereka di Sule Channel.

Wakos Reza Gautama
Selasa, 12 Januari 2021 | 11:33 WIB
Nathalie Holscher Jadi Bahan Pembicaraan Teman Sekolah Anaknya
Nathalie Holscher dalam acara tahlil bersama satu tahun kepergian Lina Jubaedah. - (YouTube/SunahOfficial)

SuaraLampung.id - Nathalie Holscher, istri komedian Sule, menjadi bahan pembicaraan teman-teman sekolah anaknya.

Nathalie dibilang lebih kurus bila dilihat secara langsung.

Nathalie menceritakan hal itu pada Sule dalam tayangan vlog terbaru mereka di Sule Channel.

"Tadi pas di sekolah tiba-tiba ada ibu guru, ngomong kayak gini, 'Bunda ya?'" kata Nathalie Holscher di Sule Channel (11/1/2021) dilansir dari Suara.com.

Baca Juga:Jadi Bahan Omongan di Sekolah Anak, Nathalie Holscher Ngadu ke Sule

"Terus, pas aku udah mau naik ke atas dia bisik-bisik kecil gitu, sayang. Katanya, 'Aslinya kurus ya.' Berarti aku kelihatan di kamera gemuk ya sayang?" tanya Nathalie Holscer pada Sule.

Mendengar hal itu, Sule langsung memalingkan wajahnya dan menahan tawa. Nathalie pun merasa kesal melihat ekspresi Sule.

"Kamu mah begitu," kata Nathalie sambil menyentuh wajah Sule.

Tak ingin membuat Nathalie malu, Sule lantas memberikan pujian.

"Aslinya cantik ya," kata Sule.

Baca Juga:Nathalie Holscher Diomongin di Sekolah Anak Sule, Tubuhnya Dibahas

"Nggak usah disebutin itu, ria (sombong) nanti. Aslinya kurus ya. Aku denger deh," ujar Nathalie langsung merespons.

Sule resmi menikahi Nathalie Holscher pada 15 November 2020. Ini merupakan pernikahan kedua bagi Sule setelah sebelumnya jadi suami Lina Jubaedah.

Pernikahan Sule dan Lina berakhir di pengadilan. Lina kemudian meninggal dunia tak lama setelah melahirkan anak dari pernikahan dengan suami keduanya, Teddy Pardiyana.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini