Laga Timnas U-19 Vs Gimnastic Tarragona Diundur, Skuad Garuda Geber Latihan

Laga menghadapi Gimnastic Tarragona ditunda hingga 7 Januari mendatang.

Arief Apriadi | Adie Prasetyo Nugraha
Sabtu, 02 Januari 2021 | 18:11 WIB
Laga Timnas U-19 Vs Gimnastic Tarragona Diundur, Skuad Garuda Geber Latihan
Latihan Timnas Indonesia U-19 di Spanyol (dok. PSSI)

SuaraLampung.id - Timnas Indonesia U-19 kembali menggeber program latihan. Hal itu setelah laga uji coba menghadapi Gimnastic Tarragona pada Minggu (3/1/2021), batal digelar.

David Maulana dan kawan-kawan kini kembali menjalani program latihan dengan intensitas tinggi, lantaran laga menghadapi Gimnastic Tarragona ditunda hingga 7 Januari mendatang.

"Iya belum (latihan persiapan uji coba). Tapi intensitas latihan akan naik mulai hari ini," kata Nova saat dikonfirmasi Suara.com lewat pesan WhatsApp, Sabtu (2/1/2021).

Timnas Indonesia U-19 mulai berlatih di Spanyol pada 27 Desember lalu. Sejak itu, mereka terus melahap program yang diberikan Nova Arianto.

Baca Juga:Uji Coba Timnas Indonesia U-19 Vs Gimnastic Tarragona Batal Digelar Besok

Nova sendiri saat ini masih menjadi pemimpin dalam latihan skuad Garuda Nusantara. Pelatih kepala Shin Tae-yong baru bertolak dari Jakarta ke Spanyol pada 3 Januari 2021.

Pelatih asal Korea Selatan itu tak bisa mendampingi Timnas Indonesia U-19 sejak awal training camp lantaran memiliki harus memimpin training camp Timnas Indonesia U-23.

TC Timnas Indonesia U-23 yang diperuntukan untuk persiapan jelang SEA Games 2021 kekinian sudah rampung, tepatnya pada Kamis (31/12/2020) lalu.

Khusus Timnas Indonesia U-19, mereka memiliki agenda yang cukup padat selain menggelar training camp. Selain Gimnastic Tarragona, skuad Merah Putih juga dijadwalkan menggelar uji coba dengan Lleida Esportiu U-19, Sabadell U-19, Ceuta U-19, dan Arab Saudi U-19.

TC di Spanyol ini merupakan persiapan Timnas U-19 menghadapi Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan pada Maret 2021. Dalam kejuaraan tersebut Garuda Nusantara berada di Grup A bersama tim tuan rumah, Iran, dan Kamboja.

Baca Juga:Piala Asia U-19 Dibatalkan, Semangat Pemain Timnas U-19 Dikhawatirkan Drop

Namun, kabar terbaru menyebut gelaran Piala Asia U-19 ini dibatalkan oleh AFC. Hal itu pertama kali diumumkan Federasi Sepakbola Yaman, meskipun hingga kini belum ada pernyataan resmi dari AFC maupun PSSI terkait kebenarannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini