SuaraLampung.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali memanjakan nasabah dengan menghadirkan promo spesial bagi pecinta olahraga padel. Melalui program Promo Spesial Omni Padel, nasabah berkesempatan mendapatkan cashback Rp100.000,- setiap melakukan pembayaran sewa lapangan menggunakan QRIS BRImo.
Promo yang berlangsung pada 1–31 Oktober 2025 ini dapat dinikmati setiap hari di sejumlah partner merchant BRI yang tersebar di Jakarta, BSD, Bandung dan Bali. Melalui program ini, nasabah dapat berolahraga sambil memperoleh manfaat ekstra dari setiap transaksi. Kehadiran BRImo juga semakin memudahkan nasabah dalam bertransaksi secara cashless dengan cepat, aman, dan praktis.
Direktur Network dan Retail Funding BRI Aquarius Rudianto menegaskan bahwa BRI berkomitmen untuk terus meningkatkan engagement dengan masyarakat, termasuk melalui aktivitas olahraga dalam mendukung pola hidup sehat. Ia menilai padel sebagai olahraga yang mampu menjembatani kolaborasi lintas komunitas serta membangun koneksi sosial yang kuat.
“Kami melihat pertumbuhan olahraga padel sebagai peluang bagi BRI untuk lebih dekat dengan masyarakat, khususnya generasi muda. Melalui BRImo, kami tidak hanya hadir sebagai super apps keuangan, tetapi juga sebagai platform lifestyle yang relevan dengan aktivitas sehari-hari. Dengan cara ini, BRI ingin memudahkan transaksi digital sekaligus membangun loyalitas nasabah,” ungkap Aquarius.
Selain melalui promo transaksi, komitmen BRI dalam mendukung perkembangan olahraga padel pun diwujudkan melalui penyelenggaraan BRImo SIP Padel Series 2025. Agenda ini menghadirkan 3 rangkaian utama. Pertama, Padel League 2025, sebuah kompetisi antar komunitas padel yang berlangsung pada 20 Juli hingga 16 November 2025.
Kedua, Padel Daily Sessions juga hadir untuk masyarakat luas yang ingin langsung mencoba serunya padel setiap hari. Pengalaman ini menjadi lebih praktis dan hemat karena tiket dapat dibeli melalui aplikasi BRImo dengan tawaran diskon spesial 30% hingga Rp50 ribu.
Ketiga, puncaknya adalah Padel Festival yang akan digelar pada 15–16 November 2025 sebagai acara penutup SIP Padel 2025. Selain pertandingan final, festival ini juga menghadirkan pertandingan antarselebriti, tantangan melawan atlet profesional, coaching clinic, pertunjukan DJ, booth kuliner, dan berbagai aktivitas interaktif bersama komunitas.
Keikutsertaan BRI dalam ajang ini juga sejalan dengan perkembangan positif pengguna BRImo yang terus meningkat. Tercatat per Agustus 2025, jumlah pengguna BRImo mencapai 43,9 juta, tumbuh 20,35% secara tahunan (YoY).
BRImo juga mencatatkan pertumbuhan signifikan dengan nilai transaksi menembus Rp4.436,49 triliun atau meningkat 25,05% YoY. Pada periode yang sama, jumlah transaksi juga naik 27,22% YoY, mencapai 3,51 miliar transaksi. Melalui dukungan terhadap BRImo SIP Padel League 2025, BRI berharap dapat memberikan kemudahan akses digital bagi lebih dari 14.000 anggota komunitas padel, sekaligus menarik pengguna baru dari kalangan muda yang tech-savvy dan lifestyle-oriented.
Baca Juga: BRI Tunjukkan Ketangguhan Kinerja dan Diapresiasi 2 Penghargaan Bergengsi
Informasi lebih lanjut mengenai syarat dan ketentuan program Promo Spesial Omni Padel dapat diakses melalui laman resmi BRI di https://bbri.id/brimosippadel, https://bbri.id/padelsession, dan https://bbri.id/padelbrimo ***
Berita Terkait
-
BRI Tunjukkan Ketangguhan Kinerja dan Diapresiasi 2 Penghargaan Bergengsi
-
Kabar Baik buat Lintas Generasi, Yuk NontonKonser Babyface dengan Diskon 25% dari BRImo
-
Masuk Top 50 Emiten, BRI Diakui atas Kapitalisasi Pasar dan Tata Kelola Baik
-
Dicari: Relationship Manager BRI di Jakarta! Gaji dan Benefit Menarik Menanti
-
Bermula dari Keterbatasan Akses Telekomunikasi, AgenBRILink di Desa Sioban Kini Jadi Andalan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Promo Indomaret Januari 2026 untuk Belanja Hemat, Snack dan Minuman Turun Harga
-
Tipu Warga Pakai Seragam Polisi, 7 Fakta Polisi Gadungan di Tulang Bawang Barat
-
Cek Fakta: Jokowi Terima Uang Ratusan Triliun Rupiah dari Yaqut Cholil, Ini Faktanya
-
7 Fakta Kronologi Guru SMK di Jambi Dikeroyok Siswa hingga Video Viral Celurit Beredar
-
15 Promo Indomaret untuk Ibu & Anak Awal 2026, Susu hingga Popok Diskon