Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Selasa, 22 April 2025 | 17:29 WIB
Bhayangkara FC resmi umumkan pindah homebase ke Lampung, Selasa (22/4/2025). [Lampungpro.co]

SuaraLampung.id - Tim Bhayangkara Presisi FC, secara resmi mengumumkan pindah homebase ke Provinsi Lampung. Stadion Sumpah Pemuda, PKOR, Way Halim, Bandar Lampung, dipilh sebagai markas untuk mengarungi kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2025-2026.

Kepastian kepindahan Bhayangkara Presisi FC ke Lampung, diumumkan secara langsung oleh manajemen Bhayangkara FC, saat melaunching tim untuk musim depan di Jakarta pada Selasa (22/4/2025) sore dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.

Launching tersebut, turut dihadiri langsung oleh Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal, dan Wakil Ketua Asprov PSSI Lampung, Yoga Swara, dan beberapa pejabat di Lampung.

Dengan berpindahnya ke Lampung, Bhayangkara Presisi FC kini merubah namanya menjadi Bhayangkara Presisi Lampung FC.

Baca Juga: Pelindo Panjang Buka Suara Usai Disalahkan atas Banjir Bandang yang Tewaskan 3 Warga

Sebelumnya Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal mengatakan perbaikan Stadion Sumpah Pemuda yang berada di kompleks Pusat Kegiatan Olahraga (PKOR) Way Halim, Bandar Lampung, dilakukan sesuai standar internasional.

"Untuk Stadion Sumpah Pemuda saat ini sedang diperbaiki, dan ini nantinya sesuai standar internasional seperti standar dari Asian Football Confederation (AFC)," ujar Rahmat Mirzani Djausal, Senin (21/4/2025) dikutip dari ANTARA.

Ia memastikan renovasi Stadion Sumpah Pemuda dengan standar internasional, akan meningkatkan kualitas sarana prasarana olahraga di Lampung menjadi lebih baik.

"Pelaksanaan renovasi Stadion Sumpah Pemuda ini menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Lampung, harapannya ini bisa masuk standar internasional," katanya.

Mirza menambahkan perbaikan tersebut menjadi bentuk komitmen Pemerintah Provinsi Lampung dalam memajukan olahraga, terutama sepak bola Lampung.

Baca Juga: Rp2 Miliar Diamankan! Korupsi Tol Terpeka Lampung Terungkap, Tersangka Baru Siap Menyusul?

"Ini rencananya digunakan sebagai markas Bhayangkara FC di musim 2025-2026, tapi kita belum tahu juga kapan ke sini. Kita akan beri yang terbaik untuk memajukan olahraga Lampung," ucap dia.

Load More