SuaraLampung.id - Seorang warga di Desa Bumi Daya, Kecamatan Palas, Lampung Selatan, meninggal dunia karena tertimpa pohon petai yang roboh saat angin kencang menerjang pada Selasa (4/2/2025).
Sekretaris BPBD Lampung Selatan, Nanang Hadiyana mengatakan, korban yang meninggal dunia tersebut diketahui bernama Warsi (58).
"Iya ada warga Palas bernama Warsi yang meninggal dunia saat bencana angin kencang. Saat itu korban sedang berteduh di gubuk saat hujan disertai angin," kata Nanang Hadiyana dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com Kamis (6/2/2025).
Menurut Nanang, saat itu korban sedang berteduh di gubuk lalu tiba-tiba ada pohon ambruk yang menimpa gubuk tempat korban berteduh.
"Korban ini meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bob Bazar, Kalianda, Lampung Selatan sekitar pukul 21.30 WIB," ujar Nanang Hadiyana.
Pada saat kejadian, korban saat itu tidak menyadari gubuk tempat ia berteduh dekat dengan pohon. Sebelum hujan deras, korban memang diketahui sedang menanam cabai bersama empat warga lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Fokus Sektor Produksi, BRI Jadikan Klaster Usaha Pengungkit Ekonomi Daerah
-
Promo Alfamart Januari 2026: Pembalut Wanita hingga Popok Dewasa Diskon 50 Persen
-
7 Fakta Sweet Indo Lampung, Raksasa Gula yang HGU-nya Dicabut Pemerintah
-
Masih Sering Salah? Ini Operasi Hitung Bilangan Bulat Positif dan Negatif
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar dengan Mudah