SuaraLampung.id - Seorang perempuan ditangkap petugas Unit PPA Satuan Reskrim Polres Tulang Bawang Barat karena melakukan kekerasan terhadap anak sambungnya.
Kasat Reskrim Polres Tulang Bawang Barat Iptu H Tosira mengatakan, pelaku berinisial DYY (27) ditangkap di rumahnya di Tiyuh Tunas Jaya, Kecamatan Gunung Agung, Selasa (14/1/2025) malam.
"Pelaku ditangkap karena telah melakukan kekerasan terhadap anak sambungnya KW (11)," ujar Tosira, Sabtu (18/1/2025).
Peristiwa kekerasan terjadi pada Selasa (14/1/2025) sekitar pukul 15.30 Wib di rumah korban KW dan Pelaku DYY. Awalnya korban yang sedang memasak kerupuk diejek oleh adik tiri korban namun korban KW tidak menanggapi.
Selanjutnya adik tiri korban melempar sendal ke arah kamar korban. Korban KW kemudian mengambil sendal yang dilempar dan balas melempar sendal tersebut ke arah depan kaki adik tiri korban.
Melihat hal tersebut pelaku DYY yang sedang merebus air panas menyiramkan air ke arah korban JW. Air panas mengenai pantat sebelah kiri. Tidak hanya itu pelaku juga memukul pantat korban menggunakan panci.
"Korban mengalami luka melepuh di bagian pantat dan paha sebelah kiri akibat siraman air panas, atas kejadian tersebut pelapor melaporkan ke Polres Tulang Bawang Barat," ujar Tosira.
Tersangka dijerat pasal 44 Ayat (2) Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004 tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga dan atau Pasal 80 ayat (4) Jo Pasal 76C Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perubahan Atas Undang-undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak dengan ancaman hukuman 10 tahun penjara.
Baca Juga: Banjir Kepung Tulang Bawang Barat, Warga Diimbau Segera Mengungsi
Berita Terkait
-
Banjir Kepung Tulang Bawang Barat, Warga Diimbau Segera Mengungsi
-
Bobol Dana Pasar Rp1,1 Miliar, Pejabat Tubaba Mendekam di Penjara
-
Miris! Antar Kerabat Berobat Luka Golok, Anggota DPRD Tubaba Temukan Puskesmas Kosong
-
Cegah Kekerasan Anak, Tiga Desa di Lampung Timur Bentuk PATBM
-
Avanza Hantam Truk Mogok di Jalan Gelap di Tubaba, 3 Penumpang Tewas
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
Terkini
-
Promo Powder Milk Fair Alfamart Januari 2026, Susu Favorit Diskon hingga 25 Persen
-
Cara Menghitung Soal Cerita Matematika Menggunakan Metode 4 Langkah
-
Memahami Taksiran Atas, Bawah, dan Terbaik dalam Matematika
-
5 Fakta Kaburnya Tahanan Polsek Maro Sebo, Lolos di Dini Hari hingga Ditangkap di Palembang
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar, Dijamin Mudah