SuaraLampung.id - Seorang petani di Lampung Timur bernama Atin Setiawan (60) ditemukan tewas di peladangan, di Desa Labuhanratu, Kecamatan Labuhanratu Kamis (10/11/2023) malam.
Kanit Reskrim Polsek Labuhanratu Aipda Arif menjelaskan diketahui Atin merupakan warga Desa Labuhanratu Satu, Kecamatan Way Jepara, Lampung Timur.
Saat ditemukan jenazah Atin dalam kondisi mengenaskan. Sekujur kakinya terbakar, berikut pipi, tangan dan punggung. Menurut Arif, pihak keluarga tidak bersedia dilakukan autopsi terhadap jenazah Atin.
"Karena keluarga menyepakati tidak mau dilakukan otopsi sehingga malam itu juga pukul 20.00 korban langsung dibawa pulang ke rumahnya untuk proses pemakaman," kata Arif.
Baca Juga: Viral Mayat Tentara Israel Bau Busuk Padahal Sudah Disimpan di Ruangan Pendingin, Azab Allah?
Arif menerangkan, awalnya korban datang ke ladang garapannya untuk melihat tanaman cabai miliknya serta melakukan bersih bersih ladang dengan membakar tumpukan sampah.
Karena api membesar dan menyebar luas, korban panik dan terjebak dalam kobaran api. Kepulan asap membuat Atin kesulitan bernapas sehingga membuat kondisi fisiknya melemah.
"Dipastikan pak Atin bukan korban kejahatan melainkan kelalaian atas prilakunya sendiri ketika membakar sampah di lokasi peladangan," tegas Arif.
Sementara itu keluarga korban bernama Tekun Widodo mengatakan bahwa korban berangkat dari rumah menuju ladang garapannya habis Zuhur, untuk pamit melihat kondisi tanaman cabai.
Karena sudah habis magrib, korban belum juga pulang sehingga keluarga penasaran dan mencoba mendatangi ladang garapan korban yang jarak tempuhnya sekitar 10 kilometer dari rumahnya.
"Setelah saya keliling kebun saya sudah curiga kok banyak semak terbakar, dan benar dugaan saya ada apa apa kepada pak Atin, dan saya menemukan pak Atin sudah tergeletak," kata Widodo.
Melihat itu Widodo dan kawannya langsung mendatangi Polsek Labuhanratu untuk melaporkan peristiwa tersebut, setelah polisi mendatangi lokasi tempat kejadian korban dipastikan sudah tidak bernyawa.
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
-
Petani Tembakau Ngadu ke #LaporMasWapres Terkait Rancangan Permenkes
-
Adu Pendidikan Melody vs Raffi Ahmad, Siapa Lebih Cocok Jadi Ikon Petani Milenial?
-
Beda Latar Belakang Melody Eks JKT48 vs Raffi Ahmad: Ada yang Disebut Tak Cocok Promosikan Petani Milenial
-
Gaji Petani Milenial Kementan Bikin Ngiler! Cek Syarat dan Cara Daftarnya
-
SGSP Dongkrak Pendapatan Petani Rembang, Kesejahteraan Masyarakat Meningkat
Terpopuler
- Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
- Respons Geni Faruk Terima Hadiah dari Dua Menantu Beda 180 Derajat, Aurel Hermansyah Dikasihani
- Timnas Indonesia Ditinggal Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Arab Saudi, Siapa Saja?
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
Pilihan
-
Bikin Iri! Gaji dan Tunjangan Lulusan D3 dan D4 STAN Tembus Jutaan Rupiah?
-
Mendag Ancam Distributor Minyak Goreng MinyaKita yang Jual di Atas HET
-
Rupiah Langsung Loyo Terhadap Dolar AS Setelah BI Pertahankan Suku Bunga Acuan
-
'Kedermawanan' Negara ke Pengemplang Pajak, Sementara Wong Cilik Kena 'Palak'
-
Hilirisasi Moncer! MIND ID Cetak Kinerja Positif Kuartal III-2024
Terkini
-
Tegang! KPU Metro Kosong Saat Massa Tuntut Penjelasan Pembatalan Paslon Wahdi-Qomaru
-
Awas Puting Beliung di Lampung! Kenali Tanda dan Cara Selamatkan Diri
-
Polisi Gagalkan Penyelundupan 6 Paket Sabu dari Lombok ke Sumatera via Pelabuhan Bakauheni
-
Drama Pilkada Metro: PDIP Tolak Pembatalan Wahdi-Qomaru, Sebut Pengumuman KPU Surat Kaleng
-
Kakek 70 Tahun Hanyut di Way Kanan, Tim SAR Berjibaku Melawan Arus Deras