SuaraLampung.id - Ratusan orang yang menamakan dirinya Aliansi Masyarakat Provinsi Lampung menggelar aksi solidaritas terhadap Palestina yang dibombardir Israel, di Tugu Adipura, Kota Bandar Lampung, Sabtu (21/10/2023).
Kordinator Aksi Bela Palestina Gunawan Pharikesit mengatakan, aksi ini digelar sebagai bentuk kecintaan terhadap ajaran Rasulullah SAW dan ketaatan terhadap perintah Allah SWT.
Dalam aksinya, Gunawan Parikesit mengatakan, pihaknya menuntut Pemerintah RI bersikap tegas terhadap Israel yang telah menyerang Palestina.
Gunawan menegaskan pihaknya mendukung penuh perjuangan bangsa Palestina mengusir Israel dari tanah Palestina. Mereka juga menyerukan seluruh negara Islam untuk membentuk pakta pertahanan Dunia Islam dengan mengirimkan tentaranya bergabung.
"Menyerukan kepada Amerika dan sekutu stop mengirimkan bantuan makanan, obat-obatan dan persenjataan dan tentaranya ke lsrael," kata dia.
Ia pun mengatakan bahwa menyerukan kepada Israel dan sekutunya untuk menghentikan pembantaian warga sipil baik wanita maupun anak-anak di Palestina.
"Kemudian, meminta masyarakat memboikot produk-produk Israel dan sekutu nya. Serta mengecam sejumlah media dan buzzer yang memberitakan dan menyebut Hamas sebagai teroris sesungguhnya teroris sesungguhnya adalah Israel," kata dia.
Dalam aksi bela Palestina itu juga diadakan salat berjamaah, zikir dan doa bersama demi kemenangan dan kebebasan warga Palestina terhadap pendudukan Israel. (ANTARA)
Baca Juga: Potret Syifa Hadju Ikut Aksi Bela Palestina Banjir Pujian: Cantik Kayak Bella Hadid
Berita Terkait
-
Potret Syifa Hadju Ikut Aksi Bela Palestina Banjir Pujian: Cantik Kayak Bella Hadid
-
McDonalds Indonesia Buka Suara Usai Ramai Kasih Makan Tentara Israel
-
Hilang Usai Tersambar Petir di Perairan Kuala Seputih, Nelayan Ini Ditemukan Meninggal
-
Kronologi dan Penyebab Kebakaran KMP Tranship 1 di Perairan Bakauheni
-
Kisah Perlawanan Radin Inten I Melawan Belanda yang Menewaskan Penguasa Distrik
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat
-
6 Fakta Viral Sinkhole di Limapuluh Kota, Air Jernihnya Dipercaya Jadi Obat Meski Berisiko