SuaraLampung.id - Dinas Pariwisata dan Ekonomi kreatif atau Disparekraf Lampung menargetkan pada 2023 kunjungan wisatawan ke daerahnya mencapai 5,5 juta orang.
"Arah pembangunan kepariwisataan dan ekonomi kreatif Provinsi Lampung memiliki tiga indikator kerja utama yang akan terus ditingkatkan dari tahun ke tahun untuk memajukan sektor ini," ujar Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Lampung Bobby Irawan di Bandarlampung, Sabtu.
Tiga indikator kerja utama tersebut adalah peningkatan jumlah kunjungan wisatawan baik mancanegara ataupun wisatawan nusantara. Lalu peningkatan lama tinggal wisatawan, dan peningkatan nilai belanja wisatawan di Lampung.
"Pada rencana strategis (Renstra) 2019-2024, ditargetkan pada 2023 ini kunjungan wisatawan ke sini dapat mencapai 5,5 juta orang dengan rata-rata lama waktu tinggal 2,63 hari dan rata-rata pengeluaran wisatawan sebesar Rp900 ribu," katanya.
Sedangkan target di 2024 kunjungan wisatawan berjumlah 7,8 juta orang, dengan lama waktu menginap 2,88 hari dan belanja wisatawan mencapai Rp1,05 juta.
"Pada 2022 tepatnya saat pandemi COVID-19 masih berlangsung dengan target kunjungan wisatawan 4 juta orang realisasi ada 4,6 juta orang dengan lama waktu menginap 2,12 hari serta belanja Rp911 ribu atau naik dari sebelumnya yang hanya Rp800 ribu," ucapnya.
Dengan adanya target dan capaian tersebut dapat mendukung pengembangan pariwisata Lampung untuk meningkatkan kontribusi sektor pariwisata terhadap perekonomian daerah yang saat ini tengah bertumbuh.
"Untuk meningkatkan sektor pariwisata dilakukan dengan tiga indikator tersebut, dan ada sejumlah strategi yang dilakukan yaitu dengan menjalankan tata kelola kepariwisataan berkelanjutan, memberikan manfaat ekonomi pada setiap destinasi, pelestarian sosial budaya, dan pelestarian lingkungan," tambahnya.
Dia mengatakan untuk meningkatkan kunjungan wisata ke destinasi wisata di daerahnya pihaknya pun telah melakukan peningkatan kapabilitas sumber daya kepariwisataan lokal agar mampu memberikan pelayanan terbaik kepada pelancong yang hadir.
Baca Juga: Oknum PNS Lampung Aniaya Junior Alumni IPDN, Berapa incian Gaji IPDN 2023?
"Sumber daya pariwisata seperti Pokdarwis terus kami latih agar mampu berdaya saing dengan daerah lainnya, serta bisa meningkatkan ketertarikan wisatawan untuk menghabiskan waktu liburannya di Lampung dengan pelayanan baik yang diberikan," katanya [ANTARA]
Tag
Berita Terkait
-
Nge-Grill Asyik Sambil Menikmati Keindahan Pantai Arang di Lampung
-
Panahan dan Berkuda di Princhsto, Nikmati Sensasi Seru di Alam Terbuka
-
Menjelajahi Pesona Kawah Keramikan dan Nirwana di Suoh, Lampung Barat
-
Taman Betung: Tempat Piknik yang Asyik di Kota Bandar Lampung
-
3 Rekomendasi Tempat Healing di Lampung, Pas Buat Rehat Sejenak
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Promo Indomaret Januari 2026 untuk Belanja Hemat, Snack dan Minuman Turun Harga
-
Tipu Warga Pakai Seragam Polisi, 7 Fakta Polisi Gadungan di Tulang Bawang Barat
-
Cek Fakta: Jokowi Terima Uang Ratusan Triliun Rupiah dari Yaqut Cholil, Ini Faktanya
-
7 Fakta Kronologi Guru SMK di Jambi Dikeroyok Siswa hingga Video Viral Celurit Beredar
-
15 Promo Indomaret untuk Ibu & Anak Awal 2026, Susu hingga Popok Diskon