SuaraLampung.id - Pengemudi mobil Mitsubishi Strada Edy Susilo (47) yang hilang saat banjir di Kampung Terbanggi Ilir, Lampung Tengah, Kamis (9/3/2023), akhirnya ditemukan pada Jumat (10/3/2023).
Kepala Kantor Basarnas Lampung Deden Ridwansah mengatakan, pada pencarian hari kedua Tim SAR Gabungan membagi tim menjadi empat SAR Rescue Unit (SRU).
"SRU I mencari dengan Aqua Eye, dengan radius 300 meter dari lokasi kejadian. SRU II mencari dengan menggunakan Rubber Boat BPBD Lampung Tengah radius 300- 600 meter dari lokasi kejadian," kata Deden Ridwansah dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Kemudian SRU III melaksanakan pencarian menggunakan perahu PT. GMP radius 600-900 meter dari lokasi kejadian. Sedangkan SRU IV melaksanakan pencarian via darat.
Pencarian korban kemudian membuahkan hasil sekitar pukul 17.25 WIB, korban ditemukan sekitar 295 meter dari titik lokasi awal koordinat 04°40’32.90”S 105°20’35.42”E oleh Tim SAR gabungan dalam kondisi meninggal dunia.
"Alhamdulillah berkat upaya yang maksimal dan kerjasama Tim SAR Gabungan, korban ditemukan. Selanjutnya korban dievakuasi menuju UGD PT. GMP Divisi 2 dan diserahkan ke pihak keluarga," ujar Deden.
Sebelumnya diberitakan, satu unit mobil Mitsubishi Strada, hanyut terbawa arus banjir di Kampung Terbanggi Ilir, Lampung Tengah, Kamis (9/3/2023).
Atas kejadian itu, Tim SAR bersama tim gabungan lainnya membantu pencarian mobil tersebut, karena diduga ada dua orang penumpang di dalamnya.
Namun informasi dari Basarnas Lampung setelah dikonfirmasi dengan saksi mata, ternyata hanya terdapat satu orang yaitu pengemudi mobil.
Baca Juga: Jelang Ramadan 2023, Stok Beras di Karawang Aman Tapi Sejumlah Harga Bahan Pokok Alami Kenaikan
Berita Terkait
-
Jelang Ramadan 2023, Stok Beras di Karawang Aman Tapi Sejumlah Harga Bahan Pokok Alami Kenaikan
-
Petani di Karawang Merugi Akibat Ribuan Hektar Sawah Gagal Panen Gegara Terendam Banjir
-
Muncul dengan Penampilan Baru, Aming Banjir Pujian dari Netizen!
-
RANS Nusantara FC vs Persis Solo Sempat Tertunda Gara-gara Stadion Pakansari Banjir, Warganet: Ini Nih Standar PSSI?
-
4 Kabupaten di Sumbar Diterjang Banjir, Dharmasraya Terparah
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
5 Fakta Viral Polisi Kejang-kejang Usai Kecelakaan di Kemiling Bandar Lampung
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat